Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Siap Adu Performa Mesin, Peserta Honda Matic Power Competition di Bali Membludak

Gayuh Satriyo Wibowo - Sabtu, 23 Januari 2021 | 16:49 WIB
Honda Matic Power Competition digelar di Bali, Sabtu (23/1/2021)
Astra Motor Bali
Honda Matic Power Competition digelar di Bali, Sabtu (23/1/2021)

GridOto.com - Masyarakat Bali nampak antusias dengan ajang Honda Matic Power Competition yang diselenggarakan Astra Motor Bali, Sabtu (23/1/2021).

Siapa sangka 60 orang mendaftarkan diri dari target jumlah peserta hanya 30 orang.

Region Head Astra Motor Bali, Wahyudi Saputra mengaku harus membatasi jumlah peserta terkait pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Bali.

"Dikarenakan kondisi yang harus mengikuti prokes maka pendaftaran hanya kami terima 40 saja," terangnya melalui siaran resmi, Sabtu (23/1/2021).

Baca Juga: Kabel Khusus Ini Penting buat Mendapatkan Hasil Dyno Test yang Akurat

Honda Matic Power Competition ini dibagi menjadi dua kelas, 110-130 cc dan 150-200 cc.

Untuk mengadu performanya, motor diuji melalui fasilitas dyno test milik Astra Motor di Jalan Cokroaminoto, Denpasar, Bali.

Proses dyno test motor peserta Honda Matic Power Competition
Astra Motor Bali
Proses dyno test motor peserta Honda Matic Power Competition
Nantinya data power dan torsi puncak hingga top speed motor akan terpampang di layar dan dicatat oleh panitia.

Terkait protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19 prosesi pengujian pun dibagi menjadi tiga sesi dari pukul 09.00-15.00 WITA agar menghindari kerumunan.

Seluruh peserta wajib menggunakan masker dan dilakukan pengukuran suhu tubuh sebelum memasuki area kompetisi serta menggunakan handsanitazer pada saat absensi.

Peserta wajib diukur suhu tubuhnya sebagai protokol kesehatan saat memasuki arena Honda Matic Power Competition
Astra Motor Bali
Peserta wajib diukur suhu tubuhnya sebagai protokol kesehatan saat memasuki arena Honda Matic Power Competition

Tempat duduknya pun diatur sedemikian rupa agar tak berhimpitan.

Selanjutnya motor yang akan dilombakan di cek dan disemprot dengan disenfektan oleh petugas sebelum memasuki ruang dyno test.

Dengan mengikuti kompetisi ini peserta bisa mengetahui performa dari motor matik kesayangannya.

Tiap peserta diperkenalkan di akun Instagram @hondafansbali dengan memajang foto bersama motor matiknya.

Baca Juga: Begini Memilih Debit Injektor Yang Tepat, Ternyata Bisa Lewat Hasil Dyno

Uniknya, terpampang spesifikasi mesin hingga CVT-nya sehingga masing-masing peserta bisa melihat modifikasi apa saja yang disematkan di dapur pacu pesaingnya.

Untuk sobat yang belum berkesempatan mengikuti Honda Matic Power Competition tak perlu khawatir.

Marketing Promotion Supervisor sekaligus Ketua Acara Honda Matic Power Competition, Gede Legawa mengatakan, tingginya animo masyarakat Bali terhadap event ini maka pihaknya akan menggelar kembali event ini.

"Kami akan mengembangkan kembali event ini berikutnya yang akan dilakukan secara berseri dengan membatasi jumlah peserta sekitar 40 orang," terang Legawa.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa