Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hyundai H-1 Sangar, Lincah Buat Nge-Drift, Tanam Mesin Bertenaga 402 DK

Luthfi Abdul Aziz - Sabtu, 23 Januari 2021 | 12:41 WIB
Tampilan depan Hyundai H-1 iMax N Drift Bus
Carscoops
Tampilan depan Hyundai H-1 iMax N Drift Bus

 

 

GridOto.com - Siapa bilang MPV berbadan bonsor tidak bisa diajak drifting, lihat saja modifikasi Hyundai H-1 ini.

Oleh divisi balap Hyundai, N Performance, Hyundai H-1 ini mampu diajak drifting lincah dengan performa luar biasa.

Diberi nama Hyundai H1 iMax N Drift Bus, MPV bonsor sudah dimodifikasi hampir seluruh sektor, terutama mesin.

Baca Juga: Ingin Hyundai H-1 Bekas Tahun Muda, Rp 350 Juta Bisa Dapat Tipe Ini

Hyundai H-1 dipersenjatai mesin  mesin V6 3.500cc twin-turbo bertenaga 402 dk
Carscoops
Hyundai H-1 dipersenjatai mesin mesin V6 3.500cc twin-turbo bertenaga 402 dk

Unit CRDi 2.500cc harus turun, digantikan dengan mesin V6 3.500cc twin-turbo bertenaga 402 dk dan torsi 555 Nm.

Tenaga besar ini kemudian dikirimkan ke roda belakang melalui transmisi otomatis 8-percepatan.

Agar dapat melakukan drifting dengan sempurna, H-1 juga sudah dilengkapi LSD (limited slip differential).

Hyundai H-1 saat melakukan aksi drifting
Carscoops
Hyundai H-1 saat melakukan aksi drifting

Perubahannya tak sampai disitu, suspensi pun diganti menjadi sistem elektrik untuk mengimbangi performanya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa