Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tongkrongan Keren Lamborghini Huracan, Efek Ganti Pelek Kece ADV.1

Luthfi Abdul Aziz - Jumat, 22 Januari 2021 | 09:52 WIB
Modifikasi simpel Lamborghini Huracan Performante
Adv1wheels
Modifikasi simpel Lamborghini Huracan Performante

GridOto.com - Lamborghini Huracan Performante memang bukan barang baru bagi bengkel modifikasi.

Modelnya agresif, membuat Lamborghini Huracan Performante gampang diubah jauh lebih keren.

Banyak bengkel modifikasi sudah membuat paket body kit mulai dari Novitec hingga Misha Design.

Baca Juga: Lamborghini Huracan Jadi Sporty, Modal Warna Baru dan Pelek Ngejreng

Namun, tidak melulu harus pakai body kit serat karbon yang bermacam-macam, sentuhan simpel juga bisa oke.

Seperti Lamborghini Huracan Performante berkelir putih ini yang sudah tampil keren cuma ganti peleknya.

Tentunya bukan cuma pelek sembarangan, pelek yang disematkan ialah lansiran ADV.1 seri CS ADV10 M.V2.

Lamborghini Huracan Performante pasang pelek ADV.1 seri CS ADV10 M.V2
Sdv1wheels
Lamborghini Huracan Performante pasang pelek ADV.1 seri CS ADV10 M.V2

Ini adalah satu set pelek two-piece yang ditempa khusus dan dibuat dalam model palang 10.

Pelek ini diberi sentuhan finishing Brushed Matte Gunmetal dan memiliki fitur center-lock dan logo Lamborghini

Baca Juga: Video Duel Lamborghini Aventador SVJ Vs Huracan Performante, Hasilnya Mencengangkan!

Pelek ADV.1 bermodel palang 10 untuk Lamborghini Huracan Performante
Adv1wheels
Pelek ADV.1 bermodel palang 10 untuk Lamborghini Huracan Performante

Pelek khusus sedikit lebih besar dari bawaan Huracan yakni ukuran 20x9 inci di depan dan 21x12,5 inci belakang.

Dengan model pelek ini membuat tampilan Huracan Performante ini terasa lebih keren dan makin eksotik.

Modifikasi simpel Lamborghini Huracan Performante
Adv1wheels
Modifikasi simpel Lamborghini Huracan Performante

Terasa pas untuk menopang supercar dengan mesin V10 5.200cc yang bertenaga 640 dk dan torsi 600 Nm.

 

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

STNK Butuh Perhatian, Terabaikan Bisa Berakibat Fatal ke Motor atau Mobil Kalian

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa