Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Siapa Tahu Penasaran, Nih Klub Liga Inggris yang Juara Soal Koleksi Mobil

Ahyan Putra - Minggu, 17 Januari 2021 | 21:02 WIB
Tim Sepak bola Liga Inggris, Arsenal jadi juara soal koleksi mobil
Arsenal.com
Tim Sepak bola Liga Inggris, Arsenal jadi juara soal koleksi mobil


GridOto.com - Jika ngomongin Liga Inggris, nama Manchester United (MU) dikenal sebagai klub sepak bola yang kerap kali meraih gelar juara.

Bahkan pada rangkaian pekan ke-18 Premier League, MU berhasil menempati papan atas klasemen pada Sabtu-Minggu (16-17/01/2021).

Tapi, soal koleksi mobil ternyata bukan MU yang jadi juaranya, melainkan Arsenal.

Melansir dari Timeslive.co.za, para pemain klub Arsenal memiliki koleksi mobil dengan harga rata-rata 243,03 ribu Poundsterling atau setara Rp 4,6 miliar (1 Poundsterling = Rp 19.230,88, per Minggu, 17 Januari 2021).

Baca Juga: Disebut Norak Usai Pamer Koleksi Supercar Senilai Puluhan Miliar Rupiah, Aubameyang: Hidup Hanya Sekali!

Jumlah tersebut tertinggi di antara klub Liga Inggris lainnya.

Dari semua pemain klub berjuluk The Gunners itu, Aubameyang lah yang paling banyak berkontribusi.

Diketahui Aubameyang mempunyai beberapa koleksi mobil dengan harga fantastis alias mobil sultan.

Salah satunya adalah Ferrari LaFerrari dengan harga 1,15 juta Poundsterling (Rp 22,2 milar).

Baca Juga: Klub Liga Inggris Arsenal Tertipu Perusahaan Otomotif China?

Bukan cuma Aubameyang, ada 7 pemain Arsenal yang memiliki koleksi mobil mahal berupa Lamborghini.

Kemudian di posisi kedua diraih klub Tottenham Hotspur.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Timeslive.co.za

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa