GridOto.com - Yamaha MX King versi terbaru baru saja meluncur di Vietnam dengan nama Yamaha Exciter 155 VVA.
Meskipun baru keluar, versi modifikasi dari Yamaha MX King 155 ini sudah ada lho.
Salah satunya ialah Yamaha MX King 155 bergaya racing look dan dimodifikasi serba Racingboy (RCB).
Untuk ubahannya pun cukup banyak, mulai dari area kokpitnya ada master rem dan tuas kopling serta steering damper dari Racingboy.
mxBaca Juga: Yamaha MX King Dimodif Minimalis, Tampang Jadi Stylish dan Elegan
Kemudian turun ke area kaki-kaki garpu depan diganti dengan model upside down yang berpadu apik dengan pelek palang lima RCB.
Pengereman pun juga mendapat upgrade kaliper dan cakram RCB depan-belakang.
Di sisi belakang tampak kalau swingarm turut diganti dengan ukuran yang cukup besar sehingga memberi kesan kokoh.
Soal suspensi kini berganti dengan produk RCB sesuai konsep modifikasinya.
Baca Juga: Baru Rilis, Yamaha MX King 155 VVA 2021 Sudah Ada Versi Modifikasinya
Lalu pada bagian mesin, tak terlihat adanya modifikasi, semuanya masih tampak standar dan cukup mumpuni.
Sedangkan tampilan bodi jelas berubah drastis berkat pemakaian decal bernuansa balap dengan warna merah, putih, biru.
Selain itu logo-logo brand terkenal ikut menempel seperti RCB, Uma Racing, KYT dan masih banyak lagi.
Alhasil, Yamaha MX King 155 2021 ini pun jadi terlihat begitu sporty dan memikat padangan mata.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR