Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Electric Mobility (ELMO)

Gesits Jatim Adakan Promo Untuk Motor Listrik G1, Hemat Rp 700-an Dapat Dua Baterai

Dia Saputra - Selasa, 12 Januari 2021 | 17:16 WIB
tampilan motor listrik Gesits G1
Harry/Gridoto.com
tampilan motor listrik Gesits G1

GridOto.com - Memasuki era kendaraan listrik, motor listrik seperti halnya Gesits G1 mulai dilirik oleh masyarakat Tanah Air.

Buat kalian yang berada di Jawa Timur (Jatim) khususnya Surabaya, melirik motor listrik ini di awal tahun 2021 adalah momen yang tepat.

Pasalnya Gesits Jatim yang beralamat di Jalan Siwalankerto, Kecamatan Wonocolo Kota Surabaya sedang menawarkan promo menarik sob.

"Promo yang kami tawarkan di awal tahun berupa paket pembelian unit G1 plus satu baterai tambahan," ujar Evan Gondokusuma selaku owner Gesits Jatim kepada GridOto melalui WhatsApp, Selasa (12/01/2021).

Baca Juga: Motor Listrik Gesits G1 Bisa Dibeli di Semarang, Simak Nih Harga dan Simulasi Kreditnya

Artinya saat kalian membeli motor listrik tersebut akan mendapat dua baterai Lithium NCM buatan Wijaya Karya (Wika).

Tentu hal itu lebih praktis dibandingkan harus membeli baterai tambahan secara terpisah.

"Saat promo paket tersebut dibanderol Rp 35 juta On The Road (OTR) Surabaya," jelas Evan.

Namun buat sobat GridOto yang hendak membeli unit motor saja juga bisa, harganya Rp 28,5 juta OTR Surabaya.

Baca Juga: GridOto Award 2020: Untuk Pertama Kalinya, Kategori Motor Listrik Terbaik Diraih Gesits

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Sparepartnya Mudah, Mobil Bekas Daihatsu Sigra Harganya Tinggal Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa