GridOto.com - Air yang ada di tangki bensin memang bisa bikin masalah pada mesin.
Seperti yang kita ketahui, air pada tangki bensin disebabkan oleh kondendasi uap air dan proses pengisian bahan bakar.
Air dalam jumlah banyak bisa berdampak serius pada mesin mobil, seperti gejala mesin brebet yang bisa dirasakan.
Air yang ikut masuk ke dalam mesin tidak bisa dikompresikan saat proses pembakaran.
Baca Juga: Begini Pengaruh Bahan Bakar Terhadap Kerak Karbon di Ruang Bakar
"Air yang masuk ikut ke ruang bakar tidak bisa terbakar sehingga membuat proses pembakaran tidak sempurna," buka Sen-sen pemilik bengkel spesialis Senja Otomotive.
"Hasilnya mesin jadi brebet atau tersendat," tambahnya.
Kalau jumlah air yang terhisap pompa bahan bakar terlalu banyak bisa menyebabkan mesin mati.
Hal ini dikarenakan air yang sangat banyak masuk ke ruang bakar.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR