Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kloning Nopol Kepergok Tilang Elektronik

Berkaca dari Kasus Salah Tilang E-TLE, Ini Bedanya Honda HR-V 1.5 E CVT dan HR-V 1.8 Prestige

Naufal Shafly - Kamis, 7 Januari 2021 | 20:33 WIB
Honda HRV 1.8 terduga pakai nopol palsu HRV 1.5
Istimewa
Honda HRV 1.8 terduga pakai nopol palsu HRV 1.5

GridOto.com - Kejadian kurang mengenakkan dialami oleh Lies, seorang pemilik Honda HR-V 1.5 E CVT tahun 2015, yang tiba-tiba mendapatkan surat tilang E-TLE.

Dalam surat tilang E-TLE itu, disebutkan bahwa Honda HR-V milik Lies melanggar lalu lintas karena sang pengemudi kedapatan tidak memakai sabuk pengaman.

Hal ini berdasarkan bukti CCTV pada Kamis 31 Desember 2020, tepatnya pukul 07:59:22 WIB dengan lokasi kejadian di CP Puskurbuk Selatan, Jakarta Pusat.

Masalahnya, Lies merasa tidak menggunakan mobil tersebut pada saat kejadian. Ia yakin, mobil yang tercapture dalam kamera E-TLE itu bukanlah miliknya.

Baca Juga: Tilang Elektronik, Pelanggar Bisa Menyanggah dan Harus Datang Membuktikannya

Karena mobil yang tertangkap kamera adalah Honda HR-V tipe 1.8 Prestige, sedangkan milik Lies adalah HR-V 1.5 E CVT lansiran 2015.

Jika melihat kedua model tersebut, ada beberapa perbedaan antara Honda HR-V 1.5 E CVT dengan Honda HR-V 1.8 Prestige.

Honda HR-V 1.5, yang jadi korban pemalsuan nopol
Istimewa
Honda HR-V 1.5, yang jadi korban pemalsuan nopol

Mengacu pada spesifikasi Honda HR-V 1.5 E CVT, mobil ini dibekali mesin 1.500 cc SOHC i-VTEC 4 silinder.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 118 dk di 6.600 rpm dan torsi maksimal 145 Nm di 4.600 rpm.

Baca Juga: Salah Tilang Nopol Palsu, Pelaku Mobil Baru?

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa