Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Cover Filter Transparan di Yamaha MX King, Cek Oli Jadi Mudah

Muhammad Farhan - Kamis, 31 Desember 2020 | 18:40 WIB
Cover filter oli transparan terpasang di Yamaha MX King
carousell
Cover filter oli transparan terpasang di Yamaha MX King

GridOto.com – Pasang cover filter oli transparan di Yamaha MX King 150, cek kondisi oli mesin tinggal intip dan tentu lebih mudah.

Dalam kondisi standar, periksa kondisi oli di motor hanya bisa dilakukan dengan cara membuka tutup oli di cover bak kopling.

Buat yang enggak mau repot sekaligus tampil beda, bisa pasang cover filter oli transparan yang plug and play.

“Cover filter oli transparan ini adalah produk impor asal Vietnam, aksesori resmi Yamaha Sniper 150 atau MX King di Indonesia,” terang Alonso Lee, owner bengkel Too Speed Motor, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Baca Juga: Tips Aman Buat Riding Jarak Jauh di Saat Libur Panjang Akhir Tahun

Karena transparan, cover filter oli ini menjadi semacam lubang intip kondisi oli di mesin, sehingga warna atau volume oli bisa terlihat.

Proses pemasangannya pun mudah, tinggal lepas cover filter bawaan dan pasang cover filter transparan pakai baut pengikat cover bawaan motor.

Cover filter oli transparan Yamaha
shopee
Cover filter oli transparan Yamaha

“Selain MX King, bisa juga dipasang ke motor Yamaha lain seperti V-Ixion, R15, Xabre, MT-15, XSR155 dan WR 155 sebab bentuk cover filter olinya serupa,” ungkapnya.

Soal harga, produk yang tertulis punya kode part 55P-E3447-10 ini dilepas dengan banderol Rp 250 ribu.

Baca Juga: Upgrade Performa Mesin Motor Spek Harian, Perlu Pasang Radiator Besar?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa