Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lagi Cari Per CVT Aftermarket Buat Yamaha Lexi? Begini Panduannya

Isal - Kamis, 24 Desember 2020 | 18:40 WIB
Substitusi per CVT untuk Yamaha Lexi
Uje
Substitusi per CVT untuk Yamaha Lexi

GridOto.com - Selain ubah bobot roller, ganti per CVT juga masih jadi pilihan buat upgrade performa Yamaha Lexi.

Soalnya tingkat kekerasan per CVT bisa mempengaruhi tenaga Yamaha Lexi.

Apa saja pilihan per CVT buat Upgrade Yamaha Lexi?

Seperti diketahui, ganti per CVT lebih keras dari bawaan bisa meringankan akselerasi.

Baca Juga: Karet Damper CVT Matic Getas Bikin Getar, Gaya Berkendara Penyebabnya

"Namun kalau Yamaha Lexi ini unik, enggak bisa pakai  per CVT yang terlalu keras," buka Yoga Ningrat, owner Yoga Motoshop, bengkel spesialis Maxi Yamaha kepada GridOto.com pada Senin lalu (14/12/2020).

"Memang per CVT yang keras seperti per CVT kepunyaan Honda PCX CBU itu bikin akselerasi Yamaha Lexi jadi enteng, tenaga pada putaran mesin bawahnya terasa meningkat," tambahnya

Per CVT Honda PCX 150 (kiri) lebih pendek dari punya ADV150 (kanan)
Nurul
Per CVT Honda PCX 150 (kiri) lebih pendek dari punya ADV150 (kanan)

Namun, Menurut Yoga pakai per CVT terlalu keras ada efeknya buat mesin Yamaha Lexi.

"Tapi kalau mesin Yamaha Lexi masih standar, tenaga pada putaran atasnya hilang, kayak kosong saja," papar Yoga saat ditemui di bengkelnya yang berada di Jalan Bulak Ringin Raya No.88A, Cibubur, Jakarta Timur.

Baca Juga: Bikin Yamaha Lexi Jadi Double Sokbreker, Ini Bagian Yang Diubah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dihubungi Ketika Darurat, Ini Nomor Telepon Jasa Marga Hingga Ambulans

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa