Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Astra Motor Yogyakarta Gelar Honda ADV Urban Exploride, Libas Berbagai Medan Menuju 8 Kawasan Wisata

Dia Saputra - Rabu, 16 Desember 2020 | 15:55 WIB
Astra Motor Yogyakarta gelar Honda ADV Urban Exploride jelajahi kawasan wisata Imogiri.
Astra Motor Yogyakarta
Astra Motor Yogyakarta gelar Honda ADV Urban Exploride jelajahi kawasan wisata Imogiri.

GridOto.com -  Astra Motor Yogyakarta selaku main dealer Honda di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Kedu dan Banyumas gandeng bikers ADV150 untuk mengeksplorasi kawasan wisata di Bantul.

Dalam kesempatan ini, Astra Motor Yogyakarta mengajak 20 bikers yang tergabung di Honda ADV Indonesia (HAI) chapter Yogyakarta dan Magelang untuk menjelajahi wisata di Imogiri, Minggu (13/12).

Marketing Manager Astra Motor Yogyakarta, Thomas Pradu Eka Putra mengatakan, acara ini mengusung tema Honda ADV Urban Exploride Yogyakarta.

"Melalui Honda ADV Urban Exploride Yogyakarta kami mengajak peserta agar mengeksplorasi kawasan wisata yang ada di sekitarnya," ujar Thomas Pradu Eka Putra dalam press release yang GridOto terima Selasa (15/12).

Baca Juga: Ingin Honda ADV 150 Bekas Tahun 2019, Simak Nih DP dan Skema Kreditnya

Para peserta pun berkumpul di Astra Motor Center Yogyakarta terlebih dahulu.

"Setelah semua berkumpul, tim instruktur safety riding memberi arahan mengenai medan jalan yang akan dilalui," jelas Thomas.

arahan tim instruktur safety riding kepada peserta Honda ADV Urban Exploride.
Astra Motor Yogyakarta
arahan tim instruktur safety riding kepada peserta Honda ADV Urban Exploride.

Hal itu bertujuan agar peserta mampu melibas segala medan dengan selamat saat menuju lokasi yang sudah ditentukan.

Pasalnya dalam kesempatan tersebut tak hanya satu lokasi saja yang dituju oleh bikers HAI bersama Astra Motor Yogyakarta.

Baca Juga: Segini Modal Rombak Honda ADV 150 Pakai Suspensi Monosok Plus Arm Custom

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : Astra Motor Yogyakarta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa