Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Abu Dhabi 2020

Ini Penyebab Lewis Hamilton Gagal Meraih Pole Position F1 Abu Dhabi 2020

Fendi - Sabtu, 12 Desember 2020 | 23:35 WIB
Lewis Hamilton melebar keluar lintasan pada kualifikasi F1 Abu Dhabi 2020
Twitter/F1
Lewis Hamilton melebar keluar lintasan pada kualifikasi F1 Abu Dhabi 2020


GridOto.com –  Juara dunia F1 2020 Lewis Hamilton gagal meraih pole position pada kualifikasi F1 Abu Dhabi 2020, Sabtu malam (12/12). Begini penjelasan pembalap tim Mercedes itu.

Lewis Hamilton berada di tempat ketiga, di belakang Max Verstappen yang meraih pole position dan Valtteti Bottas, rekan setimnya di posisi kedua.

Setelah menjalani kualifikasi F1 Abu Dhabi 2020, Lewis Hamilton membeberkan masalah yang dihadapi.

Absen satu balapan akhir pekan lalu karena positif Covid-19, Lewis Hamilton merasa sulit kembali ke ritme mengemudinya.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 Abu Dhabi 2020: Max Verstappen Raih Pole Position Mengalahkan Duo Mercedes

Pada di F1 Sakhir 2020 kemarin, mobil Mercedes miliknya dipakai George Russell dari tim Williams sebagai pembalap pengganti.

Selama sesi kualifikasi F1 Abu Dhabi 2020, Lewis Hamilton berjuang dengan keseimbangan mobil Mercedes W11 bernomor #44 andalannya.

Terlepas dari hasil yang didapatnya, ia sangat bersyukur bisa kembali bersama tim untuk akhir musim yang kuat.

“Ini akhir pekan yang sulit untuk kembali ke ritme,” kata Lewis Hamilton kepada mantan pembalap F1 David Coulthard yang mewawancarainya setelah sesi kualifikasi.

"Saya berjuang dengan keseimbangan tetapi memberikan segalanya,” sambung juara dunia F1 tujuh kali ini.

Apa staretginya untuk menghadapi Max Verstappen yang start dari pole position?

Tak lupa ia mengucapkan selamat kepada Max Verstappen yang meraih pole position di seri penutup tahun ini.

"Anda tidak bisa selalu start pertama, ini membuatnya lebih menarik,” ujarnya.

Baca Juga: Max Verstappen Marah ke Tim Red Bull Pada Sesi Latihan F1 Abu Dhabi 2020, Ada Apa Nih?

Hamilton menyebut trek di sirkuit Yas Marina ini sulit untuk menyalip.

Lewis Hamilton dan Max Verstappen setelah sesi kualifikasi F1 Abu Dhabi 2020
Twitter/MercedesAMGF1
Lewis Hamilton dan Max Verstappen setelah sesi kualifikasi F1 Abu Dhabi 2020

Tapi dengan strategi, menurutnya, dirinya bisa membalikkan keadaan.

"Biasanya one-stop di sini, saya tidak berpikir dua kali stop akan bekerja dengan pitlane yang panjang, semua orang akan mencoba dan meminimalkannya, jadi kita lihat," pungkasnya.

F1 Abu Dhabi 2020 akan berlangsung Minggu malam pukul 20.10 WIB, akankah Lewis Hamilton meraih kemenangan ke-12 di musim ini?

Editor : Fendi
Sumber : Twitter/F1

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cuma Mitos atau Fakta Jalan Coran Bikin Ban Motor Cepat Botak?

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa