Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda GB350 Siap Diluncurkan, Tampilan Retro Banget, Harga Mirip H'Ness yang Dijual Rp 30 Jutaan?

Naufal Nur Aziz Effendi - Sabtu, 12 Desember 2020 | 19:29 WIB
Motor sport retro Honda GB350 siap diluncurkan, basisnya H'Ness CB350 yang dijual Rp 30 jutaan?
Young Machine
Motor sport retro Honda GB350 siap diluncurkan, basisnya H'Ness CB350 yang dijual Rp 30 jutaan?

GridOto.com - Sedang ramai diperbincangkan di internet kabar soal peluncuran motor sport bergaya retro baru bernama Honda GB350.

Sebelumnya perlu diketahui, Honda GB Series merupakan line-up motor sport klasik bergaya Eropa yang pernah diproduksi pada era 1980 sampai 1990-an.

Beberapa contoh Honda GB Series yang tekenal di antaranya: GB400 TT/GB500 TT dan GB250 Clubman.

Media otomotif Young Machine memberitakan bahwa Honda GB350 tersebut sudah disiapkan peluncurannya untuk pasar Jepang.

Baca Juga: Honda H'Ness CB350 Meluncur Jadi Lawan Royal Enfield, Tampil Klasik Dengan Fitur Kekinian, Harga Cuma Rp 30 Jutaan

Tapi yang mengejutkan, rupanya GB350 yang akan dirilis ini basisnya Honda H'Ness CB350 yang sudah diluncurkan di India bulan Oktober lalu.

Memang sih, secara tampilan Honda H'Ness CB350 sangat kental dengan aura klasik.

salah satu Honda GB Series yang terkenal, yakni Honda GB500TT Clubman Tourist Trophy
Anthonygodin.co.uk
salah satu Honda GB Series yang terkenal, yakni Honda GB500TT Clubman Tourist Trophy

Model headlampnya yang membulat sama bentuknya seperti jajaran Honda GB Series.

Kemudian desain tangki, jok, tutup aki, dan begel belakang Honda H'Ness CB350 ini tidak jauh berbeda dari gaya motor sport jadul keluaran Honda.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tegaskan Tetap Lanjut Balapan, Nasib KTM di MotoGP Masih Diragukan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa