GridOto.com - Kawasaki Ninja H2 punya supercharge sebagai pendongkrak performanya.
Tapi jauh sebelum ia lahir, motor Kawasaki satu ini mungkin jadi salah satu inspirasi hadirnya Ninja H2.
Ia adalah Kawasaki Z1R-TC.
Bedanya dengan Ninja H2 yang pakai supercharger, Kawasaki Z1R TC pakainya turbocharger.
Baca Juga: Tidak Sekadar Berpenampilan Sangar, Honda Winner X 150 Ini Juga Pakai Turbo
Awalnya Kawasaki Z1R TC diproduksi tanpa turbocharger dengan nama seri Z1000 Z1R atau disingkat jadi Z1R.
Mesin yang dibawanya punya kapasitas sebesar 1.015cc.
Dengan mesin itu Kawasaki Z1R mampu menyemburkan tenaga sebesar 94 dk pada putaran mesin 8.000 rpm dengan torsi sekitar 85,3 Nm.
Kemudian pada tahun 1978, baru Kawasaki memproduksi Z1R seri turbocharger untuk pasar Amerika Serikat yang namanya menjadi Z1R-TC.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | silodrome.com,Visordown.com |
KOMENTAR