Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wuih! Ada Logo Indonesian Racing di Motor Tim Federal Oil Gresini Moto2 Untuk Tahun Depan

Muhammad Rizqi Pradana - Rabu, 2 Desember 2020 | 14:05 WIB
Wuih, logo MP1 Indonesian Racing sudah terpampang di motor tim Federal Oil Gresini Moto2 untuk tahun depan!
Instagram/@gresiniracing
Wuih, logo MP1 Indonesian Racing sudah terpampang di motor tim Federal Oil Gresini Moto2 untuk tahun depan!

GridOto.com - Tim balap legendaris Gresini Racing beberapa waktu lalu mengumumkan kerja samanya dengan MP1 Indonesian Racing.

Pihak MP1 Indonesian Racing sendiri mengatakan, status kerja sama mereka dengan Gresini Racing adalah sebagai Strategic Partners di kelas MotoGP, Moto2, Moto3, dan MotoE.

Ance Dewianti, Chief Operations Officer (COO) MP1 Indonesian Racing mengatakan, fokus kerja sama mereka dengan tim Gresini pada 2021 nanti, baru sekadar menunjukkan kehadiran mereka di kancah World GP.

"Jadi nanti di semua motor yang di tim Gresini Racing, akan ada logo Indonesian Racing," ujarnya dalam wawancara eksklusif dengan GridOto.com, OtoRace.id, dan Motorplus-Online.com beberapa waktu lalu.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Kerjasama MP1 Dengan Gresini Racing Bentuk Tim Indonesian Racing dan Terjun di MotoGP 2021

Sesuai janji, logo MP1 Indonesian Racing pun terpampang dalam sneak peek livery Gresini Racing tahun 2021 yang dipajang di akun Instagram resmi mereka.

“Dari Press Launch menuju Realita, Indonesian Racing dan Gresini Racing sedang bekerja sama untuk membawakan berita besar sebentar lagi,” tulis postingan tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Gresini Racing (@gresiniracing)

Livery yang ditampilkan adalah livery dari tim Gresini Racing yang turun di kelas Moto2, yaitu Federal Oil Gresini Moto2.

Logo MP1 Indonesian Racing sendiri cukup besar berada tepat di bawah logo Federal Oil, yang notabene merupakan title sponsor, di samping fairing motor.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pantesan, Ini Penyebab CVT Motor Matik Bunyi Kasar Mirip Gerinda

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa