Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Joan Mir Raih Gelar Juara Dunia, Davide Brivio Pikir Ini Hanya Mimpi Suzuki Ecstar

Dia Saputra - Senin, 30 November 2020 | 16:05 WIB
Davide Brivio, Manajer tim Suzuki Ecstar MotoGP
Suzuki MotoGP
Davide Brivio, Manajer tim Suzuki Ecstar MotoGP

GridOto.com - Perasaan bahagia setelah meraih gelar Juara Dunia MotoGP 2020 tentu masih sangat dirasakan oleh semua kru Suzuki Ecstar, termasuk Davide Brivio.

Kebahagiaan ini adalah angin segar untuk Davide Brivio setelah lima tahun menjabat sebagai Manajer tim Suzuki Ecstar MotoGP, terhitung sejak 2015 silam.

Namun siapa sangka, ternyata mantan bos Valentino Rossi ini masih tidak percaya kalau Joan Mir berhasil meraih gelar bersama Suzuki Ecstar di 2020.

"Kebahagiaan ini masih seperti mimpi bagi saya, ini adalah musim bersejarah untuk kami," ujar Davide Brivio dikutip dari tuttomotoriweb.com.

Baca Juga: Kembali Rasakan Kebahagiaan Seperti Saat Bersama Valentino Rossi Berkat Pencapaian Joan Mir, Davide Brivio : Ini Adalah Mimpi

Brivio menuturkan, bagaimanapun Suzuki Ecstar dan semua kru harus bangga dengan pencapaian yang ditorekan Mir.

Pasalnya pada awal musim 2020, ia memprediksi Alex Rins lah yang bisa bersaing melawan Marc Marquez, Maverick Vinales dan para pembalap lain di barisan depan (pemimpin klasemen).

"Sementara Joan Mir, kami kira baru merintis untuk bersinar di musim keduanya bersama Suzuki Ecstar. Nyatanya Mir justru mengejutkan kami," jelas Brivio.

Bahkan sangking senangnya, Brivio tidak henti-hentinya untuk memuji penampilan dan performa Mir di musim 2020.

Manajer Tim Suzuki Ecstar, Davide Brivio (kiri), merayakan gelar juara dunia yang diraih pembalapnya, Joan Mir (kanan).
WWW.SUZUKI-RACING.COM
Manajer Tim Suzuki Ecstar, Davide Brivio (kiri), merayakan gelar juara dunia yang diraih pembalapnya, Joan Mir (kanan).

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gampang Dikemudikan, Segini Harga Mobil Bekas Toyota Agya Matic November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa