Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Donasikan 2 Mobil Klinik Gran Max untuk Pemprov Jabar, Ridwan Kamil Beri Respons Begini

Wisnu Andebar - Sabtu, 28 November 2020 | 11:30 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menerima bantuan mobil klinik Gran Max dari Daihatsu.
Istimewa
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menerima bantuan mobil klinik Gran Max dari Daihatsu.

GridOto.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mendonasikan dua unit Mobile Clinic and Information berbasis Gran Max kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Selasa (24/11/2020) di Gedung Pakuan, Bandung.

Donasi ini merupakan komitmen Daihatsu dalam berkontribusi kepada masyarakat, serta mendukung pemerintah meminimalisir penyebaran Covid-19.

Bantuan tersebut juga sejalan dengan salah satu dari empat pilar Corporate Social Responsibility (CSR) Daihatsu, yakni pilar Sehat Bersama Daihatsu.

Baca Juga: Industri Kendaraan Listrik Terus Digenjot, Daihatsu Mulai dengan Mobil Hybrid?

“Kami berharap donasi ini dapat membantu tenaga medis dalam memaksimalkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, khususnya di Jawa Barat," ujar Feryanto Setyadi, Karawang Assembly Plant Executive Officer ADM dalam keterangan resmi, Jumat (27/11/2020).

Sesuai namanya, Daihatsu Gran Max yang dimodifikasi secara khusus menjadi mobil klinik ini ditujukan untuk tenaga medis dalam melakukan pemeriksaan kesehatan kepada pasien.

Mobil klinik ini juga dilengkapi beragam fasilitas seperti kursi dokter dan pasien, wastafel, APAR serta Tabung Oksigen.

Baca Juga: Cocok Bersaing dengan KIA Sonet, Daihatsu Rocky Segera Mengaspal di Tanah Air?

Sedangkan untuk media informasi, mobil ini dilengkapi dengan genset, TV & DVD player, sound system, microphone dan tenda awning agar dapat memberikan edukasi kesehatan secara maksimal kepada masyarakat.

Pada kesempatan yang sama, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memberikan apresiasi dan turut mendoakan kesuksesan kepada seluruh perusahaan yang terus berkontribusi kepada masyarakat.

"Mobil klinik ini dimodifikasi agar dapat dipergunakan sebagai sarana untuk edukasi kesehatan, dan ada satu dokter yang nantinya siap melayani kesehatan masyarakat," sebut pria yang akrab disapa Kang Emil.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa