GridOto.com - Pabrikan Mitsubishi menghadirkan model L300 pikap untuk mengisi segmen kendaraan komersial ringan di pasar Indonesia.
Pikap buatan Mitsubishi ini terkenal dengan performanya di jalanan naik turun dan daya angkutnya yang cukup besar.
Dengan begitu, tidak heran jika L300 pikap jadi salah satu pilihan yang cocok bagi sobat yang butuh kendaraan komersial ringan.
Tapi muncul satu pertanyaan, berapa sih harga Mitsubishi L300 pikap terbaru per November 2020?
Baca Juga: Siapkan Dana Lebih Harga Mitsubishi L300 Naik Jadi Segini, Ini Daftar Lengkapnya
L300 atau yang sering disebut Elsapek terbaru dijual mulai dari Rp 188 juta untuk tipe termurahnya On The Road (OTR) Jakarta.
Untuk tipe paling mahal dari Mitsubishi L300 pikap dijual dengan harga Rp 193 juta OTR Jakarta.
Perlu diketahui, L300 pertama kali dipasarkan di Indonesia pada 1981 silam.
Pikap pabrikan Jepang ini dijual dalam satu varian dapur pacu, yakni mesin bensin Mitsubishi 4G33 Saturn berkapasitas 1.400 cc dengan transmisi 4-percepatan.
Baca Juga: Harga Mobil Pick Up Bekas Maret 2020, Rp 30 Jutaan Dapat Mitsubishi L300
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | mitsubishi-motors.co.id |
KOMENTAR