Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tingkatkan Pelayanan Untuk Konsumen, Qooder Tambah Jaringan Dealer Resmi di Indonesia

Uje - Selasa, 24 November 2020 | 13:36 WIB
Qooder
Harry/Gridoto.com
Qooder

GridOto.com Setelah satu tahun meluncur di Indonesia, PT Enduro Republik Indonesia selaku pemegang merek Qooder menambah jaringan dealer resminya di Indonesia.

Qooder merupakan merek motor premium unik dengan desain empat roda asal Swiss.

Total kini ada 8 jaringan dealer resmi Qooder di Indonesia yang tersebar mulai dari Jakarta, Depok, Tangerang, Bandung, Surabaya dan Samarinda.

"Kami berkeyakinan bahwa bermain di segmen premium, prioritas utama adalah pelayanan aftersales, service dan spare part," ungkap Budi Kurniawan selaku Direktur Utama PT Enduro Republik Indonesia.

Baca Juga: Begini Tampilan Qooder Setelah Disulap Jadi Kendaraan Dinas Palang Merah Untuk Kirim Obat

"Dengan kami berfokus pada pengembangan network, maka konsumen tidak akan waswas untuk membeli Qooder," ujarnya.

"Seluruh dealer juga lengkap dari sarana pelayanan sales, spare parts dan aftersales," lanjutnya.

Qooder dijual seharga Rp 357 juta on the road Jakarta.
Randy/Otomotif
Qooder dijual seharga Rp 357 juta on the road Jakarta.

"Tapi tentunya kedepannya kita bakal mengembangkan lagi pelayanan Qooder di Indonesia," lanjut Budi.

Qooder dibekali mesin 4 langkah 1 silinder 399 cc SOHC 4 katup berpendingin cairan dengan transmisi CVT.

Baca Juga: Mau Kredit Skutik Qooder? Siapkan Uang Muka Segini Sob

Tenaga dari CVT disalurkan ke dua roda di belakang secara terpisah, masing-masing pakai v-belt berbahan karbon. Keempat roda berukuran 14 inci.

Keempat roda Qooder dilengkapi dengan sistem suspensi independen, sehingga diklaim sangat nyaman dan aman, karena punya traksi maksimal.

"Teknologinya bernama HTS atau Hydraulic Tilting System," tambah Budi.

Qooder dijual dengan harga Rp 357 juta on the road Jakarta. Pilihan warna ada hitam, merah, silver, biru dan putih.

Baca Juga: Skuter 4 Roda Qooder Diklaim Tetap Aman Walau Enggak Punya Kontrol Traksi dan ABS

Daftar Dealer Resmi Qooder di Indonesia:

Jakarta:
Badargarage, Jl. Cempaka V No. 99, Bintaro, Jakarta Selatan
Stokeswood, Jl. Cipete No. 1, Jakarta Selatan
Homescootz, Jl. Holtikultura No. 5, Pasar Minggu, Jakarta Selatan
Thrill Bitz, Jl. Abdul Majid Raya No. 67, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Depok:
Motorage, Jl. Ir. H. Juanda No 8, Sukmajaya, Depok

Bandung:
Seismoto, Jl. Moh. Toha No. 187, Bandung

Surabaya:
Saddle Motorbike, Jl. Raya Menganti Wiyung No. 484, Surabaya

Samarinda:
Technik Qooder Pratama, Jl. Hasan Basri No. 47, Samarinda

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Huruf E di Indikator Bensin Bukan Berarti Tangki Kosong, Masih Ada Sisa Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa