GridOto.com - Andrea Dovizioso sudah dipastikan tidak balapan pada ajang MotoGP 2021 mendatang.
Pria berkebangsaan Italia ini memilih untuk cuti setahun dan baru kembali balapan di ajang MotoGP pada 2022 nanti.
Selain Dovizioso, ada Cal Crutchlow yang juga tidak ikut balapan di musim 2021 karena direkut menjadi test rider Yamaha.
Sama-sama tidak berkompetisi di ajang MotoGP 2021, Dovizioso terang-terangan mengucap terima kasih pada Crutchlow.
Baca Juga: Ini Alasan Aprilia Gagal Gaet Cal Crutchlow dan Andrea Dovizioso Untuk MotoGP 2021
"Aku tidak bisa berbuat lebih selain berterima kasih atas semua yang telah dia (Cal Crutchlow) lakukan," ungkap pembalap tim Ducati itu, dikutip GridOto.com dari Motosan.es.
Dovi bahkan menganggap pria berkebangsaan Inggris ini pembalap sekligus pekerja dengan kemampuan yang luar biasa.
"Banyak yang meragukannya, tapi Crutchlow bisa menunjukkannya dengan hasil untuk menunjukkan mereka yang salah," katanya.
"Dia (Cal Crutchlow) pasti akan dirindukan di paddock," lanjut Dovizioso.
Usut punya usut, ucapan terima kasih yang dilontarkan Andrea Dovizioso pada Cal Crutchlow ternyata didasari atas hubungan baik di antara mereka berdua.
Mengingat keduanya pernah menjadi rekan satu tim pada 2012 (Tech3) dan 2014 (Ducati) silam
Baca Juga: Ini Isi Penyataan Andrea Dovizioso yang Memilih Cuti Alias Jadi Penonton MotoGP 2021
Crutchlow bahkan sempat mengatakan hubungan baiknya dengan Dovizioso dan beberapa pembalap MotoGP lainnya.
"Jangan salah paham, saya tidak selalu mendapatkan sikap terbaik. Saya tidak mengatakan jika saya seorang malaikat, tapi saya bersahabat dengan Andrea Dovizioso, Marc Marquez dan Valentino Rossi," sebut Crutchlow, dikutip dari Crash.net beberapa waktu lalu.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Motosan.es |
KOMENTAR