GridOto.com - Beredar di internet renderan Yamaha XT 500 H2O Concept yang dibuat oleh desainer Austria bernama Maxime Lefebvre.
Renderan Yamaha XT 500 H2O Concept yang dibikin oleh Lefebvre ini punya keunikan dari bentuk bodinya.
Desainnya terlihat sangat futuristis mengaplikasikan jok single seater tipis yang seolah-olah memperlihatkan pengendaranya 'melayang' kalau sedang menaiki motor konsep ini.
Bentuk suspensi depannya juga unik, tidak seperti sokbreker tabung konvensional pada motor kebanyakan.
Baca Juga: Yamaha Siapkan Mesin Listrik Baru dengan Power Setara 201 Dk, Mau Bikin Mobil Nih?
Lalu pada bagian setangnya juga kelihatan agak aneh, kalau pada motor biasanya setang terhubung ke garpu depan melalui komstir, pada XT 500 H2O Concept ini malah tak tersambung sama sekali.
Mungkin saja sistem kemudinya berbeda dengan motor-motor yang kebanyakan beredar di pasaran saat ini.
Kalau pada motor umumnya menggunakan mesin berbahan bakar bensin, Yamaha XT 500 H2O tersebut menggunakan air sebagai sumber tenaganya.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Rideapart.com |
KOMENTAR