GridOto.com - Saat sesi peluncuran virtual beberapa waktu lalu, dijelaskan Yamaha All New Aerox 155 Connected sudah terhubung dengan aplikasi Y-Connect.
Lewat aplikasi tersebut, pengguna motor bisa memantau kondisi motor seperti lokasi parkir terakhir, kondisi oli, tegangan aki, jadwal servis dan lain-lainnya.
Yang terbaru diaplikasi Y-Connect, bisa saling adu irit nih. Ini sudah dicoba GridOto.com saat sesi eco riding dari Cempaka Putih, Jakarta Pusat menuju sirkuit Sentul Karting di Bogor.
(Baca Juga: Kesan Pertama Mencoba Yamaha All New Aerox 155 Connected, Bisa Irit dan Kencang)
Menariknya adu iritnya ini bukan berupa angka km/liter, tapi pakai sistem poin.
Dari informasinya, 1 poin akan didapat setiap 5 detik motor dikendarai secara konstan.
Nantinya hasil poin itu akan direkap secara otomatis, dan bisa melihat hasilnya langsung diaplikasi Y-Connect.
Wah, riding sama teman bakal makin seru nih, bisa adu irit hehehe...
Selain poin eco riding, ada juga untuk odometer. Ini untuk mengukur jauh-jauhan jarak tempuh motor, buat yang hobi turing boleh dicoba nih sob.
(Baca Juga: Selisih Rp 3,5 Juta, Nih Bedanya Yamaha All New Aerox 155 Connected Varian ABS dan Standar)
O iya, untuk pakai Y-Connect harus download dulu aplikasinya, lalu registrasi email dan scan barcode atau masukkan nomor rangka.
Jika sudah, hidupkan motor untuk memastikan sudah terhubung.
Supaya fitur ini bekerja sempurna, GPS pada smartphone harus aktif, lalu harus terhubung dengan internet dan Bluetooth harus dinyalakan.
Jika terhubung, akan ada indikator APP dan baterai di sisi kanan layar spidometer.
Keren ya!
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR