Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Valencia 2020

Hasil Balap MotoGP Valencia 2020: Franco Morbidelli Menang, Joan Mir Raih Gelar Juara Dunia MotoGP 2020

Dia Saputra - Minggu, 15 November 2020 | 21:09 WIB
Franco Morbidelli juara MotoGP Valencia 2020
Petronas SRT
Franco Morbidelli juara MotoGP Valencia 2020

GridOto.com - Sama seperti MotoGP Eropa 2020, jalannya balap MotoGP Valencia 2020 juga berlangsung dalam cuaca cerah dengan suhu 22,7 celcius, Minggu (15/11).

MotoGP Valencia 2020 berlangsung, Franco Morbidelli tancap gas untuk mempertahankan posisinya sebagai pemimpin balapan.

Namun tak jadi awal yang baik untuk rekannya, Fabio Quartararo yang terlalu melebar pada awal balapan.

Sementara Jack Miller terus membuntuti pembalap Petronas Yamaha, Franco Morbidelli hingga lap ke-25.

Baca Juga: Hasil Warm Up MotoGP Valencia 2020: Franco Morbidelli Curi Angin dari Duo Espargaro, Valentino Rossi Masih Kurang Apik

Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins juga bersemangat dan tidak mau menyia-nyiakan balapan yang berlangsung di Ricardo Tormo ini.

Memasuki lap ke-22 tikungan pertama, Johann Zarco terjatuh karena kehilangan grip ban depannya.

Hingga lap ke-20, murid Valentino Rossi tetap kokoh dalam memimpin bahkan hingga memisahkan diri dari pembalap Pramac Racing, Jack Miller.

Nasib sial kembali menimpa Quartararo di lap ke-19, pembalap tim Petronas yamaha terjatuh pada tikungan keenam.

Fabio Quartararo crash di MotoGP Valencia 2020
Twitter MotoGP
Fabio Quartararo crash di MotoGP Valencia 2020

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Waduh, Ducati Sengaja Sembunyikan Info Motor Baru dari Fabio Di Giannantonio

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa