Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kenali Ciri Rangka Motor Tidak Simetris Lagi, Solusinya Bisa Dipres, Segini Biayanya

Harun Rasyid - Jumat, 13 November 2020 | 18:35 WIB
Ilustrasi press rangka motor
Isal/GridOto.com
Ilustrasi press rangka motor

GridOto.com - Bagi bikers yang motornya habis mengalami kecelakaan, sasis atau rangka motor perlu dicek untuk memastikan kondisinya masih normal atau ada yang bengkok.

Menurut Abdul Rahman, Mekanik di bengkel spesialis pres, Kusuma Press di Depok, Jawa Barat, ada sejumlah cara untuk melihat rangka motor yang sudah tidak normal.

"Cara pertama buat melihat rangka motor yang perlu dipres itu, coba lepas tangan sebentar saat bawa motor, biasanya motor akan terasa ngebuang dan tidak stabil. Kalau yang rusak bagian komstir biasanya stangnya saja yang goyang," ujarnya kepada GridOto.com, Jumat (13/11/2020).

Abdul menyebut, pemilik motor juga bisa melihat secara langsung ciri sasis motor yang sudah tidak simetris lagi. 

Baca Juga: Catat, Ini Untung Rugi Perbaiki Pelek Motor Bengkok Pakai Metode Press

"Ciri rangka motor perlu dipres selanjutnya bisa dilihat dari posisi ban depan dan belakang. Kalau dilihat dari depan dan belakang motor, jika posisi kedua ban masih lurus dan simetris berarti rangkanya masih bagus. Bisa juga cek posisi ban dengan spakbor, kalau tidak simetris lagi pasti rangka belakang ada yang kena," jelasnya.

Abdul mengungkapkan, penyebab rangka motor bengkok sebenarnya bukan hanya karena faktor insiden atau kecelakaan.

Ilustrasi rangka motor bengkok ke belakang karena kecelakaan
Motorplus-online.com
Ilustrasi rangka motor bengkok ke belakang karena kecelakaan


"Sasis motor bisa bengkok, karena motor sering dan sudah lama digunakan untuk bawa beban yang berat-berat oleh pemiliknya. Biasanya di motor bebek itu rangka belakang, sedangkan matik itu di bagian depan atau di dek pijakan kaki," sebutnya.

Baca Juga: Honda C90 Brat Style, Rangka Berubah Rigid dan Berbodi Makin Klasik

Abdul menambahkan, jumlah biaya pres rangka motor di bengkelnya di banderol berdasarkan jenis motornya.

"Biaya pres rangka motor bebek dan matik di bawah 150 cc itu Rp 350 ribu. Kalau bebek, sport dan matik 150 cc atau lebih sekitar Rp 400 ribu sampai 500 ribu," ucapnya.

"Sedangkan untuk lama proses pres rangka motor di sini itu tergantung kerusakan. Tapi biasanya makan waktu 1 hari," tutup Abdul.

Bengkel spesialis press, Kusuma Press di Depok, Jawa Barat
Harun
Bengkel spesialis press, Kusuma Press di Depok, Jawa Barat



Kusuma Press

Jl. K.H.M. Yusuf Raya No.98, Mekar Jaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat 16411

Telp: (0896-1428-1093)

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa