Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Salah Satu Klep Mesin Motor Patah Atau Bengkok, Perlu Diganti Semua?

Muhammad Farhan - Kamis, 12 November 2020 | 10:40 WIB
Ilustrasi head silinder dengan empat klep
Uje
Ilustrasi head silinder dengan empat klep

GridOto.com – Salah satu klep di mesin motor patah atau bengkok, apakah klep lain yang terpasang perlu ikut diganti baru ketika diperbaiki?

Sebab klep patah atau bengkok beragam, mulai dari kualitas bensin, ubahan di mesin yang salah perhitungan, atau kualitas oli di mesin yang sudah menurun.

Nah kalau klep di mesin motor sampai rusak, apakah perlu diganti baru termasuk dengan sisa klep lain yang terpasang?

“Kalau klep ada yang bengkok atau patah, misalnya salah satu klep in, maka klep in satunya juga perlu ikut diganti,” ujar Dimas, mekanik Jaya Motor, Ciputat, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Cegah Noken As Motor Cepat Rusak, Cukup Lakukan Tips Simpel Ini

Hal tersebut berlaku buat mesin motor dengan spesifikasi head silinder yang pakai tiga atau empat klep.

Bukannya tanpa alasan, penggantian klep yang bekerja bersamaan ini bertujuan supaya kinerja mesin bisa kembali maksimal.

Ilustrasi payung klep patah
ryan/gridoto.com
Ilustrasi payung klep patah

“Meskipun klep satunya enggak rusak, tujuannya diganti bersamaan supaya klep bisa disetting ulang dengan kondisi yang sama,” yakinnya.

Setting ulang klep tersebut meliputi skir klep dan celah klep supaya klep bisa membuka tutup dengan sesuai.

Baca Juga: Ini Rincian Biaya Pasang Kipas Honda PCX 125 di Honda Vario Series

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jorge Martin Juara MotoGP 2024, Ulangi Sejarah Langka Valentino Rossi

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa