Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Video Modifikasi Toyota Kijang Innova Lama, Seken Mulus Bergaya Rally

Aditya Pradifta - Selasa, 10 November 2020 | 14:18 WIB
Modifikasi Toyota Innova lama bergaya rally
Aditya Pradifta
Modifikasi Toyota Innova lama bergaya rally

GridOto.com - Meski Toyota sudah melansir versi facelift terkini dari Innova, Adi tetap memilih modifikasi Toyota Kijang Innova lama. 

Kijang Innova lama facelift ketiga milik Adi ini bahkan baru diboyongnya awal tahun 2020 dan langsung digas untuk dimodif ala rally look.

"Rekomendasi dari rekan-rekan sih mending pilih Innova generasi ini. Soalnya menurut gue juga ini lebih enak model dan mesinnya," ucap Adi, pemilik Innova.

Pasang foglamp lansiran PIAA wiper dan deflecta
Aditya Pradifta
Pasang foglamp lansiran PIAA wiper dan deflecta
Modifikasi Innova seken yang dibelinya tahun 2020 ini enggak perlu waktu lama untuk didandani.

Gaya yang diusung pun cukup familiar, yakni rally look, "Soalnya ada juga mobil satu di rumah, itu Corolla DX dan gue bikin rally look. Karena praktis dan cocok sih ya buat harian jadinya gue pilih rally look," tutur Adi lagi.

Pasang pelek Enkei Sport Tarmac ring 16 inci
Aditya Pradifta
Pasang pelek Enkei Sport Tarmac ring 16 inci
Penampilannya jelas dengan tambahan foglamp lansiran PIAA wiper lansiran 1990-an.

Baca Juga: Toyota Innova Reborn Dimodif Simpel, Main Part Carbon Plus Kabin Nyaman

"Tapi buat cover foglamp-nya ini gue rapiin lagi biar lebih bagus," ucap Adi berkilah.

Sebagai pelindung area kap mesin, dipasang jugalah deflecta aftermarket biar bisa menghalau kerikil atau serpihan batu kecil dari kendaraan di depan.

Pelek Enkei Sport Tarmac dibalut ban GT Radial Champiro GTX Pro
Aditya Pradifta
Pelek Enkei Sport Tarmac dibalut ban GT Radial Champiro GTX Pro
Lanjut ke sektor kaki-kaki. Proporsi kaki Innova rally look ini sebetulnya masih standar, terutama pada suspensi. 

Tapi kalau urusan pelek tentu Adi enggak mau tanggung dan langsung menjatuhkan pilihan pada pelek Enkei Sport Tarmac.

Pelek Enkei Sport Tarmac ring 16 inci
Aditya Pradifta
Pelek Enkei Sport Tarmac ring 16 inci
"Enkei Sport Tarmac ring 16 inci. Lebar depannya 7 inci ET 45, kalau belakang lebarnya 8 inci ET 45," beber Adi.

"Sengaja juga pilih ini soalnya terbilang rare juga terutama di bagian palang sama cekungannya," imbuhnya.

Foglamp buritan Hella
Aditya Pradifta
Foglamp buritan Hella
Dibalut ban GT Radial Champiro GTX Pro berukuran 215/60 R16 (depan) dan 255/60 R16 (belakang).

Buritan juga enggak mau kalah dengan dipasangi lampu kabut (foglamp) lansiran Hella 155.

Ditemani juga 3rd brake kit yang juga lansiran Hella yang dilengkapi tiang penyangga.

Sepasang jok langka dari Recaro LX jaring
Aditya Pradifta
Sepasang jok langka dari Recaro LX jaring
Bergeser ke kabin ada sepasang semi bucket seat lansiran Recaro LX jaring plus baby car seat yang juga dari Recaro Pro Ride.

Nah untuk lebih lengkapnya bisa tonton langsung video ulasan berikut ini.

Data modifikasi

Toyota Innova

Deflecta depan after market

Foglamp depan PIAA Wiper

Velg Enkel Sport Tarmac (ESTARMAC) R.16
Depan lebar 7 et.45 Ban GT Radial Champiro GTX Pro 215/60 R.16
Belakang lebar 8 et.45 Ban GT Radial Champiro GTX Pro 255/60 R.16

RECARO LX headrest jaring + bantalan/ganjalan headrest Recaro

RECARO Pro Ride baby car seat

Hella 3rd Brake Light (Hella Tiang)

Foglamp belakang Hella 155

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa