Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Pemecatan Sepihak Karena Pandemi Covid-19, Ini Alasan Astra Daihatsu Berhentikan Dua Karyawannya

Gayuh Satriyo Wibowo - Sabtu, 7 November 2020 | 15:01 WIB
Ilustrasi pabrik Daihatsu
Tribunnews.com
Ilustrasi pabrik Daihatsu

GridOto.com - Industri otomotif merupakan salah satu sektor yang terdampak paling besar karena pandemi Covid-19.

Pabrikan pun mau tak mau harus memutar otak untuk tetap mempertahankan perusahaan, seperti melakukan efisiensi pengeluaran anggaran sampai Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).

Melansir Kontan.co.id, Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra Daihastu Motor (ADM) membantah pihaknya melakukan PHK sepihak di masa pandemi Covid-19 ini.

"Kami tidak pernah melakukan PHK sepihak, selalu mengikuti aturan hukum yang berlaku," sebutnya dikutip dari Kontan.co.id, Kamis (5/11).

Baca Juga: Ancaman PHK Mengintip Karyawan Kontrak Industri Otomotif, Lemahnya Pasar Selama Pandemi Covid-19 Jadi Biang Keladi

Dikabarkan sebelumnya, PT ADM sempat memecat beberapa pekerja yang akhirnya membuat serikat pekerja 'panas'.

Mereka pun melakukan demo atas keputusan PT ADM tersebut.

Ilustrasi pabrik Daihatsu di Sunter, Jakarta Utara.
Tribunnews.com
Ilustrasi pabrik Daihatsu di Sunter, Jakarta Utara.
Terkait protes serikat pekerja tersebut, Amelia mengatakan bahwa yang diberhentikan ialah dua orang pekerja yang tersangkut masalah hukum.

Kedua orang itu sudah diputuskan di pengadilan, dan perusahaan hanya mengikuti keputusan hukum tersebut.

Baca Juga: Kecewa Kena PHK Pria Ini Ngaku Iseng Bakar Mobil Orang, Daihatsu Xenia dan Toyota Kijang Jadi Sasaran

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

City Car Toyota Ini Iritnya Tembus 35 Km/Liter, Lebih Murah dari Agya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa