GridOto.com - Salah satu komponen yang berperan penting untuk membaca putaran roda mobil saat di atas mesin dyno test adalah roller.
Roller di sini posisinya berada di antara roda mobil sehingga saat berputar maka roller ini juga akan ikut perputar.
Putaran roller ini akan dibaca sensor yang kemudian masuk ke komputer sehingga menghasilkan data tenaga mesin dan torsi bisa terbaca.
Bila diperhatikan, roller pada mesin dyno test seperti milik Elika Automotive Performance dengan tipe Mainline Dynolog Chassis Dynamometer memiliki gerigi horizontal.
Ternyata, gerigi ini memiliki fungsi yang penting saat mobil berlari di atas mesin dyno test.
Baca Juga: Ban Mobil saat Dyno Test Enggak Boleh Kurang Angin, Ini Alasannya
"Roller yang memiliki gerigi ini bila diperhatikan posisinya di depan dari posisi mobil," buka Davin sang pemilik bengkel kepada GridOto.com (5/11).
"Saat mobil di atas mesin dyno test, roda akan berputar ke depan dan roller yang bergerigi ini akan memiliki grip dengan ban," tambahnya.
Grip dari gerigi roller yang bertemu dengan ban ini tidak akan slip walau ban berputar sangat kencang.
Dengan demikian hasil bacaan sensor yang terhubung dengan roller ini akan akurat.
Sementara untuk roller bagian belakang tidak memiliki gerigi karena hanya sebagai dudukan roda saat berputar.
Baca Juga: Alasan Kenapa Remapping ECU Mobil Mesti Dilakukan di Atas Mesin Dyno
Tekanan angin ban mobil yang digunakan juga harus dalam keadaan normal.
"Tidak boleh tekanan ban berada di bawah ukuran standar karena akan mempengaruhi hasil bacaan dyno test," sebut pria yang bengkelnya di Bursa Otomotif Sunter (BOS), Jakarta Utara.
Jadi gerigi pada roller ini bukan hanya sebagai hiasan semata sob.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR