Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jagonya Bikin Hexagonal Lights Rambah Jaksel, Kini Layani Body Wrapping Juga

Ivan Casagrande Momot - Rabu, 4 November 2020 | 12:13 WIB
Avantgarde  Auto Jakarta, spesialis upgrade lampu kini melayani detailing dan body wrapping
istimewa
Avantgarde Auto Jakarta, spesialis upgrade lampu kini melayani detailing dan body wrapping

GridOto.com - Bagi Anda pemukim di kawasan Bumi Serpong Damai (BSD) Tangerang yang hobi gonta-ganti tampilan lampu kendaraan tentu mengenal workshop Avantgarde Auto.

Avantgarde Auto BSD yang berdiri sejak 2014 mulanya memang fokus melayani konsumen yang mau upgrade dan modifikasi sektor lampu kendaraan.

“Seiring perkembangan tren otomotif, Avantgarde Auto BSD mulai bermain aksesori kendaraan, seperti body kit, karpet mobil dan lainnya,” buka Ananta Mahesvara, owner dari Avantgarde Auto BSD.

Avantgarde Auto Jakarta berlokasi di Jl. RS Fatmawati 109, Jakarta Selatan
istimewa
Avantgarde Auto Jakarta berlokasi di Jl. RS Fatmawati 109, Jakarta Selatan
Kini akibat tingginya permintaan konsumen mereka yang berdomisili di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Avantgarde Auto resmi melebarkan sayap dengan meresmikan Avantgarde Auto Jakarta di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan.

Avantgarde Auto Jakarta berlokasi di Jl. RS Fatmawati 109, Jakarta Selatan berdiri diatas lahan seluas 140 m2 dengan luas bangunan 190 m2.

Sederet layanan sudah disediakan workshop Avantgarde Auto mulai upgrade lighting. Modifikasi lampu projector LED dan HID, DRL sequential, Angel & Devil Eyes hingga tren Hexagonal Eyes.

Avangarde piawai bikin lampu custom Hexagonal Lights menyerupai BMW M4 Concept
istimewa
Avangarde piawai bikin lampu custom Hexagonal Lights menyerupai BMW M4 Concept
“Kami pertama di Asia yang merealisasikan lampu custom Hexagonal Lights menyerupai BMW M4 Concept. Produk yang kami gunakan juga produk lampu yang teruji kualitasnya,” aku Ananta.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa