Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sering Lewat Genangan Air yang Tinggi Bisa Bikin Rusak Power Steering

Ryan Fasha - Selasa, 3 November 2020 | 13:00 WIB
Toyota Corolla Cross Hybrid saat dites melewati genangan air
IOOF 2020
Toyota Corolla Cross Hybrid saat dites melewati genangan air

GridOto.com - Salah satu musuh utama dari power steering adalah kotoran dan air.

Hujan yang setiap hari mengguyur seperti saat ini bikin banyak genangan air yang cukup tinggi atau bahkan banjir di jalan

Genangan air ini kerap kali diterobos oleh pemilik mobil.

Bila hal ini dilakukan dalam kondisi salah satu karet boot sobek bisa membuat masalah pada power steering.

Bagaimana hubungannya genangan air, karet boot, dan power steering?

Bushing power steering mobil
Bushing power steering mobil

Baca Juga: Ini Alasan Mobil Wajib Spooring Setelah Perbaikan Power Steering

Saat GridOto.com berbincang dengan Budhi, pemilik bengkel spesialis perbaikan power steering Intan Motor 77, ia mengatakan bahwa air bisa masuk ke dalam karet boot.

"Karet boot yang dibiarkan bolong atau sobek ini akan dengan mudah disusupi oleh air saat melewati genangan air saat hujan," tambahnya.

Karet boot power steering ini bertugas untuk menjaga air agar tidak sampai mengenai as rack steer dan karet sil.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Buat Antar Anak Liburan Sekolah, Suzuki Swift Bekas Dijual Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa