Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

motor bekas

Cangkok Part Vespa Sprint, Vespa S 125 Bekas Jadi Berkapasitas 155 Cc

Isal - Senin, 2 November 2020 | 12:40 WIB
Vespa S 125 2020 resmi diluncurkan
motopinas.com
Vespa S 125 2020 resmi diluncurkan

GridOto.com - Buat kalian yang baru beli Vespa S 125 bekas dan kurang puas dengan performa bawaan, bisa lakukan bore up dengan cara berikut ini.

Enggak perlu pakai bore up kit aftermarket, kalian bisa pakai part bawaan Vespa Sprint.

Sudah sejak lahir, Vespa Sprint mengusung mesin 150 cc, berbeda dengan Vespa S 125 yang mesinnya 124,3 cc pembulatan jadi 125 cc.

"Soalnya Vespa S 125 punya diameter piston 52 mm dengan langkahnya 58,6 mm," buka Limanto Bayuaji, owner bengkel spesialis Vespa, Piaggio dan Gilera, Scooter Layur kepada GridOto.com.

Baca Juga: Upgrade Mesin Yamaha Mio M3 155cc, Pakai Bore Up Kit Rp 4 Jutaan

Sedangkan Vespa Sprint diameter pistonnya lebih besar yaitu 58 mm.

"Kalau mau pasang syaratnya harus ganti blok silinder juga kepunyaan Vespa Sprint," beber pria yang akrab disapa Manto ini.

"Kalau paksa pakai blok Vespa S 125 dikorter terlalu berisiko, soalnya mepet dan tipis," papar Manto saat ditemui di Jalan Layur, Rawamangun, Jakarta Timur.

Asyiknya, throttle body dan injector masih bisa pakai bawaan Vespa S 125.

Blok dan piston Vespa Sprint 150cc, diameter pistonnya 58 mm
Isal/GridOto.com
Blok dan piston Vespa Sprint 150cc, diameter pistonnya 58 mm

Baca Juga: Honda Scoopy Mau Naik Kompresi, Coba Pakai Piston Yamaha Jupiter Z1

"Untuk throttle body dan injectornya saat pakai piston 58 kepunyaan Vespa Sprint masih bisa pakai bawaan Vespa S 125," kata pria yang sudah berkecimpung di bengkel Vespa matic dari tahun 2008 ini.

Soal harga part piston dan blok silinder Vespa Sprint dibanderol enggak sampai Rp 3 jutaan.

"Harga blok silinder dan piston satu paket Vespa Sprint itu Rp 2,2 juta, itu di luar jasa pemasangan ya," tutupnya.

Nah, untuk menghitungkan peningkatan kapasitas mesinnya kita bisa pakai rumus sederhana berikut ini;

Head silinder bisa tetap pakai kepunyaan Vespa S 125
Isal/GridOto.com
Head silinder bisa tetap pakai kepunyaan Vespa S 125

Baca Juga: Pilih Geser Big End atau Ganti Pin Stroke Aftermarket, Lebih Aman Mana?

Hitungannya begini, 0,785 x (58 mm x 58 mm) x 58,6 mm, maka Vespa S 125 setelah pakai piston Vespa Sprint kapasitas mesinnya jadi 154,8 atau dibulatkan jadi 155 cc.

Lumayan bukan?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa