GridOto.com - Penting sekali melihat kondisi ban mobil saat musim hujan sekarang ini.
Ban memiliki alur atau kembangan agar bisa mengalirkan air saat hujan.
Ban yang kembangannya habis atau botak sangat berbahaya bila masih digunakan, apalagi di jalan basah.
"Ban mobil yang botak sebaiknya jangan dipakai lagi dan segera ganti baru," buka Aziz, mekanik bengkel Wisma Ban di Jl. Diponegoro, Tambun, Jawa Barat.
Ban yang botak kemampuan mencengkeram jalan sangat rendah sehingga saat hujan akan mudah tergelincir.
Baca Juga: Efek Mobil Pakai Ban Profil Terlalu Tipis untuk Pemakaian Harian
"Ban yang botak mempermudah terjadinya slip dan berisiko terjadinya kecelakaan," tambahnya.
Hal ini karena air yang dilewati ban tidak bisa dialirkan maksimal ke bagian samping.
Berbeda dengan ban yang kembangannya masih bagus, air akan dengan mudah dialirkan untuk dibuang
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR