Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Sonic 125 Jadi Kekar dan Sangar Berkat Kaki-kaki Ducati

Fedrick Wahyu - Jumat, 23 Oktober 2020 | 19:52 WIB
Modifikasi Honda Sonic 125 berkaki Ducati
2banh.vn
Modifikasi Honda Sonic 125 berkaki Ducati

GridOto.com - Motor bertampang sangar dan kaki gahar ini merupakan hasil modifikasi dari Honda Sonic 125.

Yups bisa terlihat beda karena sudah menggunakan kaki-kaki Ducati hingga kelihatan berotot dan kekar.

Langsung saja ke detailnya, untuk garpu depan motor ini sudah dipasok upside down Ohlins upside down yang dipasang memakai segitiga custom.

Garpu depan Ohlins upside down dan double disc brake membuat kakinya begitu sangar
2banh.vn
Garpu depan Ohlins upside down dan double disc brake membuat kakinya begitu sangar

Kemudian sistem pengeremannya juga berubah jadi double disc brake dengan kaliper Brembo empat piston dan cakram floating.

Baca Juga: Honda Sonic 150R Dimodif Simpel, Pakai Pelek CNC Warna Ngejreng

Sementara untuk kaki belakangnya memakai swing arm single-sided yang membuatnya makin keren.

Kaki belakangnya pakai swingarm single-sided
2banh.vn
Kaki belakangnya pakai swingarm single-sided

Lalu agar nuansa Honda lebih kuat, kedua pelek Ducati tersebut diberi kelir oranye khas Repsol Honda yang menjadi konsep bodinya.

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : 2banh.vn

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa