GridOto.com - Yamaha R3 atau kalau di Indonesia R25 memang motor sport fairing yang menarik untuk dimodifikasi.
Sebagai contoh adalah Yamaha R3 asal Vietnam yang kini berpenampilan ala motor gede dengan kaki-kaki kekar berikut ini.
Secara tampilan, saudara Yamaha R25 ini memang mirip dengan kakak-kakanya seperti R6 atau R1.
Untuk ubahan pertama sudah jelas pada bodinya yang kini dibalut decal hitam dan diberi seat cowl serta tanpa sepatbor belakang membuatnya terlihat lebih sporty.
Baca Juga: Berubah Nasib Yamaha R25 Tega Dirombak Menjadi Motor Adventure
Kemudian, headlamp juga diganti dengan model LED proyektor dengan kaca smoke sehingga tatapannya lebih tajam.
Namun, bagian paling istimewa dari Yamaha R3 ini sudah pasti adalah kaki-kakinya yang kini sangat kekar.
Untuk kedua rodanya sekarang memakai pelek milik kakaknya yaitu Yamaha R6 dengan balutan ban Michelin Road.
Sedangkan garpu depan diganti dengan Ohlins model upside down milik Aprilia RSV4.
Baca Juga: Trik Modifikasi Yamaha R25 Adventure, Bagian Fairing Ditinggikan
Berkat kombinasi tadi, rem depan menjadi model double disc dan dipasangi kaliper Brembo.
Geser ke kaki belakang, swingarm juga sudah diganti dengan milik Yamaha R6 yang berukuran besar dan kekar.
Lalu dari sektor mesin ada sedikit ubahan berupa pemakaian exhaust system R9 GP series titanium.
Hasilnya, Yamaha R3 atau R25 ini pun menjadi kekar dan gagah seperti kakak-kakaknya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Xedoisong.vn |
KOMENTAR