Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Valentino Rossi Positif Covid-19, Lin Jarvis Berharap The Doctor Tak Menderita di Rumah

Dia Saputra - Jumat, 16 Oktober 2020 | 10:10 WIB
Lin Jarvis katakan Valentino Rossi terpaksa absen dari MotoGP Aragon 2020 karena positif Covid-19.
Paddock-GP.com
Lin Jarvis katakan Valentino Rossi terpaksa absen dari MotoGP Aragon 2020 karena positif Covid-19.

GridOto.com - Kabar buruk bagi penggemar MotoGP dan Valentino Rossi yang tiba-tiba tersebar jelang MotoGP Aragon 2020.

Kabar buruk tersebut adalah absennya Valentino Rossi pada balapan yang berlangsung di sirkuit Aragon, Spanyol akhir pekan ini, Minggu (18/10).

Rossi terpaksa absen dari MotoGP Aragon 2020 karena harus melakukan isolasi mandiri di rumahnya akibat positif Covid-19.

Managing Director Yamaha Factory Racing, Lin Jarvis mengatakan ini adalah kabar buruk bagi Valentino Rossi dan Monster Energy Yamaha MotoGP.

Baca Juga: Sempat Demam, Valentino Rossi Positif Covid-19, Begini Kronologinya

"Kami berharap Valentino tak terlalu menderita dalam beberapa hari ke depan dan segera pulih sepenuhnya agar bisa kembali balapan," ujarnya dikutip dari Paddock-GP.com.

Jarvis menegaskan ini adalah kedua kalinya Yamaha harus berurusan dengan Covid-19.

Valentino Rossi bersama Managing Director Yamaha Factory Racing, Lin Jarvis
Paddock-GP.com
Valentino Rossi bersama Managing Director Yamaha Factory Racing, Lin Jarvis

"Pekan lalu lima insinyur Yamaha termasuk Project Leader YZR-M1 Takahiro Sumi harus menjalani isolasi mandiri di Andorra," tambahnya.

Alhasil para kru tersebut absen dari balap di Le Mans setelah satu anggota dinyatakan positif Covid-19 tanpa menunjukan gejala.

Baca Juga: Valentino Rossi Positif Covid-19, Posisinya Digantikan Jorge Lorenzo di MotoGP Aragon 2020?

"Kedua insiden ini mengingatkan kita harus selalu berhati-hati karena risikonya tetap ada," terangnya.

Bahkan untuk meminimalisir resiko kru lainnya agar tidak tertular Covid-19, Jarvis sudah memeriksa anggotanya jelang MotoGP Aragon 2020.

Setiap anggota tim Monster Energy Yamaha yang melakukan kontak dengan Valentino juga diperiksa dengan otoritas kesehatan Italia.

"Mulai saat ini kami lebih berhati-hati untuk meminimalkan kemungkinan masalah yang sama di masa depan," pungkasnya.

Editor : Pilot
Sumber : Paddock-GP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Promo Lumayan Nih, Beli BYD di GJAW 2024 Dapat Garansi Ban Selama Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa