GridOto.com - Yamaha MT-25 versi lama masih menggunakan suspensi teleskopik, tidak seperti Yamaha MT-25 versi terbaru yang sudah upside down.
Tapi sobat jangan khawatir, Yamaha MT-25 versi lama ternyata bisa memakai suspensi upside down aftermarket biar tampilannya makin gagah.
Cukup modal Rp 5 jutaan untuk membuat tampilan depan Yamaha MT-25 versi lama menjadi lebih kekar berkat penggunaan suspensi upside down aftermarket.
902 Garage yang memang dikenal piawai dalam urusan membuat kaki-kaki gambot di motor menawarkan paket ubahan suspensi upside down aftermarket ke Yamaha MT25 versi lama.
"Kita bisa pasangkan suspensi upside down aftermarket ke Yamaha MT-25. Seperti yang ada di motor garapan kita ini, diameternya 51mm," buka Yusa.
Pemasangan suspensi upside down aftermarket ini tentunya tidak bisa asal pasang begitu saja, butuh beberapa penyesuaian agar suspensi ini bisa terpasang dengan optimal.
Ubahan yang pertama ada di bagian dudukan rumah kunci kontak Yamaha MT-25 versi lama ini.
"Dudukan rumah kunci kontak tersebut disesuaikan dengan penambahan breket custom agar posisinya lebih aman," tukas Yusa.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR