GridOto.com - Sudah menjadi rahasia umum kalau Honda S90 akan begitu menarik kalau dijadikan motor custom.
Nah buat yang sedang cari inspirasi, hasil garapan Eng Custom Project ini bisa banget untuk jadi inspirasi.
Eng Custom Project merombaknya Honda S90 menjadi bergaya scrambler yang macho dan kental nuansa klasik.
Untuk ubahan rangka model T dan tangki bawaan motor masih dipertahankan, namun bagian-bagian lainnya berubah total.
Baca Juga: Serupa tapi Tak Sama, Inilah Beda Honda S90 dengan Honda S90Z. Udah Tahu Belum?
Mulai dari kaki-kakinya, Honda S90 ini dipasangi garpu depan Honda NSR150R dan sok belakang Max Tech.
Lalu swing arm juga diganti dengan model kotak berbahan aluminium serta ada sepasang pelek jari-jari ring 18 depan-belakang.
Kemudian untuk bodywork, ada jok custom berbalut kulit coklat yang terlihat begitu elegan.
Berikutnya kokpit kini menggunakan setang lebar khas scrambler dan dilengkapi master rem Racingboy.
Baca Juga: Menawan dan Ramah Lingkungan, Honda S90 Jadi Cafe Racer Elektrik
Tak ketinggalan diberi sepatbor custom depan-belakang, number plate samping, serta lampu-lampu baru yang tetap bernuansa klasik.
Dari sektor mesin tak dijelaskan ubahan apa saja yang sudah dilakukan namun yang pasti, Honda S90 ini memakai exhaust system khas scrambler.
Kemudian sebagai finishing, bodi-bodinya diberi kelir putih dengan aksen biru dan merah yang menawan.
Hasilnya, Honda S90 ini pun berubah drastis menjadi scrambler yang begitu tampan dan gagah.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Webike.vn |
KOMENTAR