GridOto.com - Honda Freed jadi salah satu mobil bekas yang banyak peminatnya di pasar mobil bekas (mobkas).
Mesinnya sama seperti kepunyaan All New Honda Jazz tipe 1.5 L SOHC silinder segaris, 16 katup i-VTEC + DBW + TBR.
Tenaga maksimal sebesar 87 Kw (118 PS) / 6.600 rpm dengan torsi maksimal sebesar 14,9 kg.m (146Nm) / 4.800 rpm.
Kalau dilihat sekilas, modelnya terlihat sangat ‘MPV Jepang’, boxy dan kompak dengan garis desainnya yang terlihat beda.
Baca Juga: Yuk Cek Resale Value Mobil Sobat, Segini Untuk All New Rush 2019!
"Selain itu, sliding door milik Freed menjadi nilai plus karena menawarkan akses masuk bagi penumpang yang praktis," kata Leni sales dealer mobkas Abadi Mobil di Pamulang Raya No. 59, Tangerang Selatan. Jumat ( 9/10/2020).
"Sehingga untuk membawa bayi maupun lansia yang mobilitasnya sudah kurang menjadi lebih mudah," ujar Leni.
Menilik kanal Price List Otoseken, mobil ini dibanderol di kisaran Rp 100 jutaan untuk keluaran tahun 2009.
Untuk lebih lengkapnya, anda bisa melihat tabel berikut ini harga bekas Honda Freed data dari pedagang mobkas dan kanal pricelist Gridoto.com.
Varian | Tahun | Harga |
Electric Sliding Door E | 2009 | Rp 130 juta |
Manual Sliding Door S | 2009 | Rp 120 juta |
Electric Sliding Door E | 2010 | Rp 140 juta |
Manual Sliding Door S | 2010 | Rp 130 juta |
Catata: Harga masih bisa berkurang tergantung kesepakatan jual belinya.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR