Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Resep Simpel Pakai Visor Aftermarket di Kawasaki Ninja ZX-25R

Yuka Samudera - Kamis, 8 Oktober 2020 | 09:30 WIB
Pakai Visor Aftermarket di Kawasaki Ninja ZX-25R, bikin tampang makin sporty!
Yuka Samudera
Pakai Visor Aftermarket di Kawasaki Ninja ZX-25R, bikin tampang makin sporty!

GridOto.com - Modifikasi Kawasaki Ninja ZX-25R semakin marak dilakukan oleh para pemiliknya.

Hal ini karena mulai banyak bermunculan berbagai part aftermarket untuk si motor 250cc 4 silinder ini.

Salah satunya ialah visor aftermarket khusus untuk Kawasaki Ninja ZX-25R milik Darren Hermawan ini. Obat ganteng simpel yang bikin tampang auto sporty.

Pakai Visor aftermarket di Kawasaki Ninja ZX-25R, bikin tampang makin sporty!
Yuka Samudera
Pakai Visor aftermarket di Kawasaki Ninja ZX-25R, bikin tampang makin sporty!

Penggantian visor atau windshield memang bisa dilakukan mengingat visor orisinal Ninja ZX-25R yang agak mungil dan kurang sporty.

Bentuk visor yang terkesan pendek ini membuat Darren memutuskan menggantinya dengan visor aftermarket.

"Aslinya ini terlihat agak kurang maksimal dengan konsep motornya yang sudah sport banget. Nah makanya saya ganti," buka Darren.

Ilustrasi visor bawaan Kawasaki Ninja ZX-25R standar, masih berwarna bening atau clear.
Kawasaki
Ilustrasi visor bawaan Kawasaki Ninja ZX-25R standar, masih berwarna bening atau clear.

"Dan lagipula visor ori ZX-25R versi standar ini kan juga tipe yang bening atau clear mikanya, nah saya ganti pakai visor ini yang warnanya smoke. Jadi makin ganteng," tukasnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa