Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pilih Geser Big End atau Ganti Pin Stroke Aftermarket, Lebih Aman Mana?

Isal - Selasa, 6 Oktober 2020 | 10:40 WIB
Geser Big End vs Ganti Pen Stroke, lebih aman mana ?
Ryan Fasha/GridOto.com
Geser Big End vs Ganti Pen Stroke, lebih aman mana ?

GridOto.com - Stroke up adalah meningkatkan kapasitas mesin motor dengan memperpanjang langkah piston atau stroke.

Saat ini ada dua cara stroke up mesin motor, pertama dengan menggeser lubang pin big end pada daun kruk as.

Kedua dengan mengganti pin big end bawaan motor dengan pin stroke aftermarket yang punya dudukan setang lebih tinggi.

Nah pertanyaannya, lebih aman mana antara stroke up dengan geser big end atau pasang pin stroke aftermarket?

Baca Juga: Beberapa Hal Ini yang Sebabkan Mesin Motor 2-Tak Bergetar Berlebihan

"Sebenarnya baik geser pin big end dan ganti pin big end pakai pin stroke aftermarket punya kelebihan dan kekurang masing-masing," buka Benny Ilham, owner bengkel spesialis Yamaha Scorpio, VB Motor kepada GridOto.com.

Ketimbang mengganti pin stroke, Benny memilih untuk menggeser lubang big end untuk stroke up Yamaha Scorpio.

Cegah Setang Piston Melintir Saat Melakukan Stroke Up, Loe Musti Lakukan Ini Bro..
Ryan
Cegah Setang Piston Melintir Saat Melakukan Stroke Up, Loe Musti Lakukan Ini Bro..

"Menggeser lubang big end berarti kita masih bisa menggunakan pin big end bawaan motor, bearing dan setang motor," jelas pria yang akrab disapa Benny.

"Sehingga kalau buat dipakai harian hingga balap lebih awet," tambahnya saat ditemui di Jalan Kemang Raya, Cilodong, Depok, Jawa Barat.

Baca Juga: Awas, Sembarangan Ganti Setang Piston Bisa Bikin Mesin Bergetar

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Baru Tahu, Ternyata Ini Waktu Yang Tepat Ganti Oli Transmisi Mobil Matik

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa