Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Cuma Scoopy dan Genio, Honda Juga Pernah Memiliki Skutik Retro Bermesin 'Mungil' di Era 2000-an Awal

Dia Saputra - Senin, 5 Oktober 2020 | 20:15 WIB
sosok skuter rertro Honda Today bermesin 'mungil'
thescooterreview.com
sosok skuter rertro Honda Today bermesin 'mungil'

GrdOto.com - Selain Scoopy dan Genio, Honda juga terpantau memiliki skuter matik (skutik) dengan gaya retro bermesin 'mungil'.

Hanya saja motor tersebut tidak mengaspal di Indonesia, melainkan hanya untuk pasar Jepang.

Namanya adalah Honda Today, yang dirilis di Jepang pada Agustus 2002 silam dengan 10 pilihan warna.

Melansir bikebros.co.jp, warna yang dimilikinya terdiri dari silver, hijau, merah, hitam, kunig, putih, pink, abu-abu, biru muda dan biru tua.

Baca Juga: Kenalin Nih Pendahulu Skutik Retro Honda Scoopy, Sudah Mengaspal Sejak Tahun 2000-an Lho

Lalu untuk jantung pacunya, Honda membekali skutik bergaya retro ini dengan mesin satu silinder 4-tak berkapasitas 49 cc SOHC berpendingin udara.

Diklaim mampu menghasilkan tenaga 3,5 dk di 8.000 rpm dan torsi 3,6 Nm pada 6.500 rpm.

tampilan Honda Today generasi pertama
auto.ria.com
tampilan Honda Today generasi pertama

Mesin tersebut masih menggunakan suplai bahan bakar karburator dengan kode VK0DA serta tangki berkapasitas 5 liter.

Beralih ke bagian kaki-kaki, Honda membekali skutik retro ini dengan suspensi depan teleskopik dan monoshock di belakang.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lebih Murah dari Fortuner, Harga Mobil Bekas Daihatsu Terios Dijual Mulai Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa