Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mercedes-Benz 560 SEC AMG Berdandan Simpel Tambah Manis dan Klimis

Luthfi Abdul Aziz - Minggu, 4 Oktober 2020 | 15:10 WIB
Modifikasi Mercedes-Benz 560 SEC AMG bertampang klimis
Autoevolution
Modifikasi Mercedes-Benz 560 SEC AMG bertampang klimis

GridOto.com - Sedan mewah seperti Mercedes-Benz 560 SEC AMG memang paling pas kalau dimodif gaya elegan.

Seperti Mercedes-Benz 560 SEC AMG satu ini yang datang jauh dari Los Angeles, Amerika Serikat.

Meski sudah uzur, sedan mewah Mecry ini berhasil tampil klimis berkat rombakan di area kaki-kaki.

Baca Juga: Keamanan dan Kenyamanan Mercedes-Benz Sprinter Ini Bikin Lupa Diri

Mercedes-Benz 560 SEC AMG pakai pelek Revolve
Autoevolution
Mercedes-Benz 560 SEC AMG pakai pelek Revolve

Urusan bikin elegan mobil diawali dari pemasangan pelek lansiran Revolve yang dibungkus warna putih.

Enggak cuma pelek yang berubah, tongkrongannya kini ditopang dengan suspensi udara di keempat sudut.

Dengan ubahan ini, membuat tampilannya lebih melekat sangat dekat ke permukaan aspal.

Body Mercedes-Benz 560 SEC AMG dicat ulang dengan skema warna matte purple
Autoevolution
Body Mercedes-Benz 560 SEC AMG dicat ulang dengan skema warna matte purple

Tak lupa, diberikan juga camber negatif supaya tongkrongannya jadi makin terlihat semok.

Beres dengan urusan kaki-kaki, ubahan berlanjut mendandani sisi eksterior sang sedan.

Baca Juga: Brabus Bikin Tampilan Mercedes-Benz GLE 350d Makin Sporty Bertenaga

Sepasang knalpot kembar pada bumper belakang
Autoevolution
Sepasang knalpot kembar pada bumper belakang

Cukup simpel, hanya ubahan pada body yang dicat ulang dengan skema warna matte purple.

Sebagai pelengkap tampilan, disematkan sepasang knalpot kembar pada bumper belakang.

Tampilan dalam kabin Mercedes-Benz 560 SEC AMG
Instagram/donttripp99
Tampilan dalam kabin Mercedes-Benz 560 SEC AMG

Kemudian di bagian interior, hanya ada satu set jok Recaro bermotif kotak-kotak bergaya vintage.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Suzuki Swift Barunya Masih Dijual, Varian Hybrid Keciduk Dites di Jalan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa