GridOto.com - Desain Suzuki Karimun Wagon R yang mengotak dan minim tarikan garis memang menuntut sentuhan spesial agar tampil beda dan lebih oke tentunya.
Tapi enggak semua tuner atau modifikator jeli memaksimalkan potensi Karimun Wagor R agar tampil gaya. Salah-salah malah jadi enggak karuan tampangnya. .
Ya, salah satu tuner di India yang memang basis produksi Karimun Wagon R sudah modifikasi mobil mungil ini mengarah ke gaya sporty.
Namun saking terobesesinya, modifikasi Suzuki Karimun Wagon R berlabel GT Edition ini malah kelihatan ramai. Yuk kita lihat ubahannya!
Baca Juga: Suzuki Karimun Wagon R Diguyur Diskon Hingga Rp 20 Jutaan Selama Agustus 2020, Buruan Sikat Sob!
Tampang Karimun Wagon R ini tampak lebih berisi dengan bumper baru serta bumper spoiler beraksen oranye.
Begitupun desain gril jaring bertuliskan yang sayang masih dipaksakan untuk menerima emblem 'Wagon R Sport' berpadu dengan garnish hitam di sekitar headlamp.
Ubahan lain di area wajah ialah stripe oranye di bagian kap mesin melanjutkan aksen oranye di bumper spoiler depan tadi yang nampak kontras ke bodinya yang putih.
Sementara di samping terdapat side body moulding hitam dengan sisipan aksen silver juga pakai wheel dop baru.
Wheel dop ini dipilih model turbin berwarna dual tone hitam dan oranye, terlihat cukup untuk fender jadi beda.
Baca Juga: Suzuki Karimun Wagon R Tampil Keren Pasang Body Kit Custom Plus Airsus
Ubahan paling optimal dari modifikasi ini kami rasa ada di bagian buritan.
Meski sudah dikemas senada fascia, lampu belakang juga diberikan garnish hitam serta reflektor pada bumper.
Bumper belakang tampak sporty dengan replika diffuser yang menyimpan 4 knalpot palsu tentunya yang padu-padannya tidak terlalu berlebihan.
Masuk ke dalam kabin, seluruh jok kini dilapis dengan kulit sintetis warna walnut dengan jahitan putih.
Tambahan lain ialah sistem infotaiment baru yang lebih oke dengan dukungan speaker aftermarket dan headunit layar sentuh. Berikut videonya!
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Cartoq.com |
KOMENTAR