Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Benarkah Perlu Reset ECU Saat Lakukan Penggantian Aki Motor?

Muhammad Farhan - Rabu, 30 September 2020 | 15:40 WIB
Posisi aki Yamaha WR 155R
Harry/Gridoto.com
Posisi aki Yamaha WR 155R

GridOto.com – Kondisi aki sudah menunjukkan gejala lemah, benarkah motor perlu lakukan reset ECU sehabis melakukan pemasangan aki baru?

Pada motor modern, tanda aki lemah bisa dilihat pada voltmeter atau ditandai dengan munculnya kode error di layar panel instrumen.

Untuk menjamin motor bebas gangguan, ternyata disarankan untuk reset ECU kalau ada penggantian aki.

“Terkadang meski aki sudah diganti baru, ECU masih membaca bahwa aki dalam kondisi lemah dan muncul kode error atau lampu check engine menyala,” ujar Adih, Service Advisor Yamaha Mekar Motor, Bintaro, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Pakai Per Kopling Ini Bikin Yamaha V-ixion Lightning Lebih Bertenaga

Artinya pada saat aki lama dicopot dan yang baru terpasang, indikator di panel instrumen masih membaca ada kendala di sistem kelistrikan motor.

Namun bedanya pada saat aki baru terpasang, tidak ada gejala aneh selain muncul kode error atau check engine di panel instrumen.

Muncul kode error dan lampu check engine menyala
Dok. GridOto
Muncul kode error dan lampu check engine menyala

“Setelah direset seharusnya tidak ada lagi muncul kode error atau check engine, kecuali memang ada yang bermasalah selain aki,” lengkapnya.

Nah jika memang masih muncul kode error atau check engine, mekanik bakal melakukan pengecekan ke komponen lain yang berkaitan dengan sistem pengisian.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Penerapan Biodiesel B40 Dimulai Awal Januari, Diproduksi Dua Kilang Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa