GridOto.com – Pertanyaannya Kawasaki Ninja ZX-25R punya power mode Full dan Low. Berapa besar bedanya?
Pertanyaan kedua, Ninja ZX-25R diklaim punya power 49,5 hp dan torsi 22,9 Nm. Itu di mesin, berapa powernya di roda belakang?
Untuk menjawab dua pertanyaan itu, langsung saja kita bawa Kawasaki Ninja ZX-25R berlari-lari di atas mesin dyno.
Dynamometer yang kita pakai adalah Dynojet 250i milik Sportisi Motorsport di Rawamangun, Jaktim.
Setelah dilakukan beberapa kali run diambil hasil terbaik, hasilnya…
Tenaga maksimal pada mode Full 41,62 dk di 15.840 dk dengan torsi 19,24 Nm pada 14.970 rpm.
Jika melihat grafiknya, benar saja kalau tenaganya sedikit drop di 8.000 rpm menuju 10.000 rpm.
Setelah itu meluncur naik hingga limiter yang ternyata hanya di 17.000 rpm.
Di mode Low, putaran bawahnya sama dengan mode Full, bedanya di 10.000 rpm tenaga langsung drop.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR