Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pakai Livery Ala Tim Suzuki Ecstar MotoGP, Suzuki Satria F 150 Versi Karbu Ini Jadi Makin Sporti

Dida Argadea - Minggu, 27 September 2020 | 07:57 WIB
Suzuki Satria F 150 versi karburator masih dijual di Filipina
suzuki.com.ph
Suzuki Satria F 150 versi karburator masih dijual di Filipina

GridOto.com - Tak seperti di Indonesia, Suzuki Satria F 150 versi karburator masih dijual di Filipina, berbarengan dengan versi injeksi.

Menariknya Suzuki Satria F 150 atau yang di Filipina dijual dengan nama Raider R150 ini punya satu pilihan warna yang keren.

Soalnya pilihan warna satu ini mengadopsi liveru tim Suzuki Ecstar di MotoGP.

Lihat saja di sekujur bodi dan peleknya dibalut warna biru khas Suzuki.

Baca Juga: Ini Pilihan Warna dan Harga Suzuki Satria F 150 FI atau Honda Sonic 150R per 5 September 2020

Semakin menarik lantaran pada bodinya juga diberi kombinasi warna silver, mirip motor yang ditunggangi Alex Rins dan Joan Mir di MotoGP.

Aksen silver itu melabur area shroud, dan memanjang hingga ke bodi tengah di bawah jok depan.

Selain itu tulisan R150 di bodi belakang juga dilabur warna silver yang bikin tampilannya makin atraktif karena kombinasi warna yang ramai ini.

Warnanya mengadopsi liveru tim Suzuki Ecstar di MotoGP
suzuki.com.ph
Warnanya mengadopsi liveru tim Suzuki Ecstar di MotoGP

Tak ketinggalan di tulisan Ecstar juga menempel di bagian bodi tengah.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Waduh, Ducati Sengaja Sembunyikan Info Motor Baru dari Fabio Di Giannantonio

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa