Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Catalunya 2020

Pembalap Tim KTM Mengaku Kesulitan di Hari Pertama MotoGP Catalunya 2020, Ada Masalah Apa?

Laili Rizqiani - Sabtu, 26 September 2020 | 14:41 WIB
Pembalap Red Bull KTM Factory Racing mengaku kesulitan di hari pertama MotoGP Catalunya 2020.
Instagram.com/ktmfactoryracing
Pembalap Red Bull KTM Factory Racing mengaku kesulitan di hari pertama MotoGP Catalunya 2020.

GridOto.com - Dua pembalap tim Red Bull KTM Factory Racing, Pol Espargaro dan Brad Binder mengaku mengalami kesulitan pada hari pertama MotoGP Catalunya 2020, Jumat (25/9).

Pada FP1, Pol Espargaro berada di urutan ke-16 dengan catatan waktu 1 menit 41,833.

Ia berhasil memperbaiki catatan waktunya dengan 1 menit 40,474 dan berada di urutan ke-7 pada sesi FP2.

Sementara Brad Binder mengakhiri sesi hari Jumat di urutan ke-3, catatan waktunya 1 menit 40,008 detik.

Baca Juga: Kontrak Valentino Rossi Diumumkan di MotoGP Catalunya 2020, Maverick Vinales Kasih Tanggapan Begini

Pol Espargaro mengatakan dia mengalami masalah pada cengkeraman ban di lintasan sirkuit Barcelona yang rendah.

"Kami melakukan banyak putaran tapi tidak menghasilkan apa-apa di FP1," ujar Pol Espargaro seperti dikutip dari motorsport.com.

"Cengkeramannya sangat rendah, tapi jika menambahkan angin di sana maka justru akan lebih buruk, terutama ban depan," sambungnya.

Baca Juga: Cerita Pilu Alex Briggs, 20 Tahun Jadi Mekanik Valentino Rossi, Sedih Tidak Bisa Ikut ke Petronas Yamaha SRT di MotoGP 2021

Pol Espargaro mengatakan tidak banyak data yang bisa didapat pada latihan bebas hari pertama MotoGP Catalunya 2020.

Ia juga perlu bekerja keras untuk mendapat setelan terbaik pada FP3 dan sesi kualifikasi yang akan berlangsung hari ini, Sabtu.

Editor : Fendi
Sumber : Motorsport

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa