Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Catalunya 2020

Hasil FP2 Moto2 Catalunya 2020: Marcel Schrotter Tercepat, Andi Gilang Masih Unggul dari Mantan Murid Valentino Rossi

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 25 September 2020 | 21:32 WIB
Marcel Schrotter tercepat di FP2 Moto2 Catalunya 2020
Twitter.com/gponedotcom
Marcel Schrotter tercepat di FP2 Moto2 Catalunya 2020

GridOto.com - Pembalap tim Liqui Moly Intact GP, Marcel Schrotter, mencatatkan waktu terbaik pada sesi FP2 Moto2 Catalunya 2020.

Marcel Schrotter membukukan waktu 1 menit 44,531 detik, unggul 0,066 detik saja dari Fabio Di Giannantonio dari tim HDR Heidrun Speed Up.

Pembalap tercepat di FP1, Sam Lowes, gagal mengulang pencapaiannya dengan hanya meraih P10 di FP2 ini.

Luca Marini juga tampil kurang baik dengan hanya menempati posisi ke-14 di sesi ini degan ketinggalan hampir 1 detik dari pembalap tercepat.

Baca Juga: Gagal Menang Balapan di Seri Sebelumnya, Francesco Bagnaia Ingin Ada Aturan Baru

Meski begitu, Sam Lowes dan Luca Marini masih menguasai papan teratas catatan waktu kombinasi hari pertama.

Secara umum, catatan waktu kebanyakan pembalap di sesi ini sedikit lebih lambat dibandingkan FP1.

Kotornya aspal karena banyaknya daun yang gugur dan debu membuat pembalap sulit mempertajam waktu.

Begitu pula pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar, yang mencatatkan waktu lebih lambat dibanding sesi sebelumnya.

Jika di sesi sebelumnya Andi Gilang berhasil mencetak 1 menit 45,881 detik, kini hanya 1 menit 46,144 detik.

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa