GridOto.com - Sedikit banyak, nasib sial dan mujur menjadi salah satu penentu pada jalannya MotoGP Emilia Romagna 2020 hari Minggu (20/9/2020) lalu.
Seperti Maverick Vinales, yang mujur karena berhasil mematahkan ‘kutukan’ di Misano dengan menjadi pembalap pertama yang menang dari pole position semenjak Dani Pedrosa pada 2010 silam.
Disebut mujur karena ia berhasil menang setelah tampak tidak kuasa mengejar Francesco Bagnaia, yang sendirinya sial karena jatuh hanya 7 lap menjelang finis di MotoGP Emilia Romagna 2020.
Ada juga Pol Espargaro, yang mujur karena berhasil mendulang podium ketiga untuk KTM setelah Fabio Quartararo di depannya kena sial karena diganjar penalti di lap terakhir.
Tapi tentunya nasib tidak sepenuhnya menentukan hasil balap, acapkali nasib sial dan mujur merupakan hasil dari berbagai persiapan dan tindakan yang diambil oleh tim dan pembalap selama jalannya balapan.
Lantas apa rahasia kemenangan Maverick Vinales? Kenapa Francesco Bagnaia bisa jatuh? Apakah podium Pol Espargaro atas Fabio Quartararo hanya sebatas keberuntungan?
Semuanya akan dibahas oleh Eka Budhiansyah dan Joni Lono Mulia dari GridOto.com, OtoRace.id dan Motorplus-online.com di video review MotoGP Emilia Romagna 2020 di bawah ini.
Jangan lupa juga untuk klik like, subscribe dan ikon lonceng yang ada di kanal YouTube OtoRace.id agar tidak ketinggalan video-video baru dari OtoRace.id lainnya!
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | GridOto.com,Motorplus-online.com,OtoRace.id |
KOMENTAR