Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Emilia Romagna 2020

Alex Marquez Tercepat di Sesi Warm Up MotoGP Emilia Romagna 2020, Hasil Wejangan Sang Kakak?

Muhammad Rizqi Pradana - Minggu, 20 September 2020 | 17:50 WIB
Alex Marquez berhasil cetak waktu tercepat di sesi Warm Up MotoGP Emilia Romagna 2020, hasil wejangan Marc Marquez?
MotoGP
Alex Marquez berhasil cetak waktu tercepat di sesi Warm Up MotoGP Emilia Romagna 2020, hasil wejangan Marc Marquez?

GridOto.com - Alex Marquez berhasil mencatatkan waktu tercepat di sesi warm up MotoGP Emilia Romagna 2020, Minggu (20/9/2020) sore tadi.

Dengan catatan waktu 1 menit 32,5 detik, Alex Marquez lebih cepat 0,010 detik dibandingkan Maverick Vinales yang merupakan pemegang pole position MotoGP Emilia Romagna 2020.

Semakin menarik, mengingat Alex Marquez selalu tampak kesulitan menembus papan besar.

Apakah itu berkat ‘wejangan’ dari sang kakak, yaitu Marc Marquez?

Pasalnya, ia mengaku telah menerima nasehat dari Marc guna menjinakkan motor Honda yang terkenal buas selepas sesi kualifikasi MotoGP Emilia Romagna 2020.

Baca Juga: Hasil Warm Up MotoGP Emilia Romagna 2020: Alex Marquez Jadi yang Tercepat, Valentino Rossi Kesulitan

“Nasehat yang diberikan Marc adalah ‘kamu harus mengendalikan (motor) Honda itu, jangan biarkan dia yang mengontrolmu karena nantinya kamulah yang akan kehilangan kontrol,’” ujar Alex dikutip GridOto.com dari The Race (20/9/2020).

“Kamu harus mengontrol motor Honda sekuat tenaga, dan membuat motor tersebut bergerak kemana yang kamu mau, karena jika tidak maka akan mustahil (mengendalikannya),” imbuhnya.

Sayangnya, nasehat itu tampaknya masih belum bisa diamalkan dengan sempurna oleh Alex mengingat ia hanya bisa bertengger di posisi 17 pada sesi kualifikasi.

Namun, catatan waktu 1 menit 32,5 detik yang ia torehkan hanya terpaut 0,2 detik lebih lambat, dari catatan waktu tercepat yang dicetak Francesco Bagnaia saat balapan MotoGP San Marino 2020.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Keunggulan GWM Haval Jolion HEV, Disusupi Teknologi Transmisi DHT

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa